Lewat Sosialisasi Empar Pilar, Ismail Bactiar Ajak Mahasiswa Kawal Proses Demokrasi

FOTO: Anggota DPR RI Fraksi PKS dari dapil Sulawesi Selatan II, Ismail Bachtiar, melakukan sosialisasi pentingnya Empat Pilar Kebangsaan kepada generasi muda atau mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Kota Makassar.
FOTO: Anggota DPR RI Fraksi PKS dari dapil Sulawesi Selatan II, Ismail Bachtiar, melakukan sosialisasi pentingnya Empat Pilar Kebangsaan kepada generasi muda atau mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Kota Makassar.

LEGIONNEWS.COM – MAKASSAR, Anggota DPR RI Fraksi PKS dari dapil Sulawesi Selatan II, Ismail Bachtiar, melakukan sosialisasi pentingnya Empat Pilar Kebangsaan kepada generasi muda atau mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Kota Makassar.

Anggota Komisi VI DPR RI, menyerap aspirasi bersama ratusan mahasiswa berlangsung di Gori Artisan Coffe, Jl. Moh. Paleo 1 No.11, Antang, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, Tanggal 26 lalu.

“Sosialisasi 4 pilar, dihadiri oleh oleh mahasiswa lintas daerah di dapil saya Sulsel II. Tapi ada juga dapil Sulsel I. Saya sosialiasi bagaimana peran serta mahasiswa dalam rangka mengawal proses demokrasi yang baru saja kita selesaikan,” kata Ismail, Sabtu (30/11).

Ia menyampaikan Empat Pilar Kebangsaan itu terdiri dari Pancasila, Undang Undang Dasar (UUD) Republik Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhinneka Tunggal Ika.

Advertisement

“Jadi, ini adalah bagian dari tugas yang melekat bagi saya sebagai anggota DPR RI, dari fraksi PKS. Saya melakukan sosialisasi terkait empat pilar demokrasi, dan saya senang peserta semangat antusias mengikuti sosialisasi,” jelasnya.

Menurutnya, diskusi empat Pilar Kebangsaan sangat penting menambah wawan. Karena bukan hanya sekedar konsep, tapi merupakan penopang berkelanjutan bangsa.

“Memahami serta mengamalkan nilai-nilai empat pilar adalah tanggung jawab bersama kita sebagai generasi penerus bangsa,” jelas caleg dari Dapil Sulsel II, meliputi Kabupaten Maros, Pangkep, Barru, Soppeng, Wajo, Bone, Sinjai, Bulukumba dan Kota Parepare.

Sosialisasi tersebut dihadiri mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Kota Makassar. Ia mengatakan sosialisasi empat pilar kebangsaan sangat penting dilakukan untuk menanamkan nilai-nilai kebangsaan dan bernegara kepada masyarakat, khususnya bagi generasi muda sebagai penerus bangsa.

Disebutkan, tujuannya menjaga persatuan di tengah keberagaman, meningkatkan kesadaran akan identitas nasional, dan semakin memperkuat karakter bangsa.

Ia meminta peran aktif para Mahasiswa agar mengamalkan nilai-nilai kebangsaan tersebut pada kehidupan sehari-hari untuk membangun Indonesia yang lebih kuat, sejahtera, dan maju.

“Kami sosialiasi bagaimana peran serta mahasiswa dalam rangka mengawal proses demokrasi yang baru saja kita selesaikan. Tentu peran mereka sangat kita harapkan dalam rangka proses dan tahapan pemerintahan yang berjalan sesuai harapan orang banyak,” tuturnya.

“Pada kesempatan ini, ada mahasiswa bertanya soal jalanya pilkada, ada bertanya soal pileg dan pilpres, serta tata kelola pemerintahan kedepan dipimpin Presiden pak Prabowo. Terpenting kita bersyukur karena kemarin jelang pilkada mahasiswa andil dalam mengawal tahapan pilkada 2024 di semua daerah di Sulsel,” tambah Ismail. (*)

Advertisement