Dari Kota Hingga Desa-Desa di Banyumas, Loyalis Erick Thohir Jateng Bagikan Sajadah Gratis ke Warga

BANYUMAS, JATENG || LegionNews.com- Loyalis Erick Thohir kembali melaksanakan program sehatkan Indonesia dengan melakukan pembagian Sajadah gratis ke masyarakat di bulan suci ramadhan 1442 Hijriyah.

Pengurus DPD Loyalis Erick Thohir (Letho) Jawa tengah setelah membagikan sajadah di Kota Semarang dan sekitarnya, Minggu kemarin (09/05) Letho membagikan sajadah gratis di Kabupaten Banyumas.

Letho menyisir desa-desa untuk membagikan ratusan sajadah di Banyumas, tepatnya di desa Tipar Kudul, kecamatan Ajibarang. Selain membagikan ke warga, Letho juga membagikan Sajadah ke pengurus Mesjid, salah satunya di Mesjid Al-Amin Grumbul.

Anshar Ilo, Ketua Umum Loyalis Erick Thohir mengungkapkan, saat ini Letho tetap melaksanakan program berbagi sejuta sajadah di daerah-daerah, minggu kemarin DPD Letho Jateng kembali melakukan pembagian sajadah di Kabupaten Banyumas.

Advertisement

“Fokus kami, setelah membagikan di kota-kota, kami mengupayakan pembagian sajadah ini sampai dengan di desa-desa dan pelosok, agar manfaat dari program ini dirasakan juga oleh masyarakat di desa-desa,” kata Anshar ke wartawan via telfon selulernya, Senin (10/05).

Anshar menambahkan, pihaknya berkeyakinan, sajadah yang diberitakan sangat bermanfaat untuk dipakai beribadah disituasi pandemi covid-19 saat ini, agar tidak terjadi penularan dengan menggunakan sajadah masing-masing yang dibawa sendiri dari rumah.

“Apalagi beberapa hari lagi jelang lebaran, biasanya ketika Sholat id di lapangan mengunakan koran atau dos bekas sebagai alas di tanah, dengan adanya sajadah yang diberikan dapat digunakan langsung sebagai alas untuk Sholat Id,” ungkap tokoh Pemuda asal Sulsel ini.

Advertisement