Iwan Anis Politisi Milenial Partai Golkar Raih Kursi di Dapil 1 Sinjai

FOTO: Iwan Anis Caleg terpilih Partai Golkar Sinjai (ist)
FOTO: Iwan Anis Caleg terpilih Partai Golkar Sinjai (ist)

LEGIONNEWS.COM – SINJAI, Pemilu legislatif 2024 lalu, Partai golkar banyak melahirkan politisi muda salah satunya Iwan Anis. Dia tercatat sebagai caleg yang bertarung di (Daerah Pemilihan) Dapil 1 Sinjai, yang meliputi Kecamatan Sinjai Utara, Bulupoddo dan Pulau Sembilan, Provinsi Sulawesi Selatan.

Iwan Anis toreh raihan suara terbanyak di Kabupaten Sinjai. Caleg milenial partai golkar itu mendapatkan 2.527 suara berdasarkan hasil pleno penetapan perolehan suara partai dan calon legislatif di KPU Kabupaten Sinjai, Senin malam, 4 Maret 2024 lalu.

Di Dapil 1 Sinjai itu Iwan Anis tidak sendiri dalam perolehan kursi. Dia bersama Andi Rusmiati Rustam, Partai golkar mendapatkan 2 kursi.

Atas raihan 2 kursi di Dapil 1 Sinjai Ketua DPD Golkar Sinjai, Andi Kartini mengaku bangga dan bersyukur serta menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang senantiasa mendukung dan memilih Partai Golkar.

Advertisement

“Ini merupakan prestasi terbaik Partai Golkar di Dapil 1 Sinjai,” ucap Kartini.

Berikut daftar 3 (tiga) besar Parpol Peraih Suara Partai dan Caleg Terbanyak Pemilu 2024 di Kabupaten Sinjai:

1. Partai Gerindra : 25.332 suara
2. Partai Nasdem : 23.400 suara
3. Partai Golkar : 20.796 suara

Berikut nama-nama Partai Politik peraih kursi DPRD Sinjai Pemilu 2024:

1. Nasdem : 5 kursi
2. Gerindra : 4 kursi
3. Golkar : 4 kursi
4. PKB : 4 kursi
5. PKS : 3 kursi
6. PAN : 3 kursi
7. PBB : 1 kursi
8. Demokrat : 3 kursi
9. PPP : 3 kursi
(**)

Advertisement