Pecahkan Rekor MURI, Salah Ucap Teks Sumpah Pemuda, Najamuddin: ‘Bangsa Indonesia,’ Warga: Bahasa Indonesia

0
FOTO: Jalan sehat bersama Caleg Partai Gerindra Sulsel, Najamuddin digelar di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Makassar, Ahad (29/10/2023). [Dok. DPD Gerindra Sulsel]
FOTO: Jalan sehat bersama Caleg Partai Gerindra Sulsel, Najamuddin digelar di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Makassar, Ahad (29/10/2023). [Dok. DPD Gerindra Sulsel]

LEGIONNEWS.COM – MAKASSAR, Walaupun meraih rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) Caleg dari DPD Partai Gerindra Sulawesi Selatan, Najmuddin, salah mengucapkan kalimat dalam teks “Sumpah Pemuda,”

Penuh semangat namun salah membacakan teks Sumpah Pemuda. Parahnya Najmuddin salah membacanya dihadapan ribuan peserta jalan sehat.

Kesalahan fatal Najmuddin terjadi ketika dirinya membacakan diakhir teks sumpah pemuda.

Disebutkannya, “Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, [bangsa Indonesia],” ucap Najmuddin. Seketika beberapa peserta jalan santai agak terkejut.

Kemudian mereka para peserta jalan santai pun sontak meneriakkan, “Bahasa Indonesia,” ucap peserta jalan sehat itu.

Kegiatan jalan santai itu diprakarsai oleh Najamuddin. Dia calon anggota legeslatif (caleg) partai Gerindra untuk Dapil Sulsel I.

Ribuan peserta hadir sejak pukul 6 subuh memenuhi Jalan Jenderal Sudirman, Kota Makassar, Ahad (29/10/2023)

Hadir dalam kegiatan jalan santai itu diantaranya para petinggi DPD partai Gerindra Sulsel, diantaranya Andi Iwan Darmawan Aras.

Adapun jalan sehat itu dianugerahi piagam penghargaan MURI dengan nomor 11356/R.MURI/X/2023. (LN)

Advertisement