MAKASSAR||Legion News – KH. Zeed Abdullah Basalamah, ayahanda Ustaz Khalid Basalamah, berpulang ke rahmatullah tadi malam, Jumat (7/8/2020) sekitar pukul 23:10 Wita di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Wahidin Sudirohusodo dan dimakamkan sekitar pukul 01:00 dini hari di TPU Pemprov Sulsel jalan Poros Macanda, Kelurahan Romang Polong, Kecamatan Sombaopu, Kabupaten Gowa. Sabtu, (8/8/2020)
KH Zeed Abdullah Basalamah, ayahanda Ustaz Khalid Basalamah
Penyebab meninggalnya dikarenakan Covid-19. Itu dikonfirmasi langsung oleh Ustaz Khalid Basalamah dalam sebuah video yang beredar luas di media sosial.
Video viral yang disampaikan, Ustaz Khalid mengatakan, abahnya (sapaan Ustaz Khalid ke ayahnya), dimandikan, dikafani dan disalati dengan prosedur protokol Covid-19 di rumah sakit. Nampak dalam video tersebut Ustaz Khalid sendiri yang memimpin salat jenazah
Mengikuti protokol kesehatan, Ustaz Khalid mengenakan Alat Pelindung Diri (APD) di dalam video menjelaskan, bahwa abahnya akan dimakamkan di pemakaman khusus Covid-19, yakni di Macanda Gowa
Ustad Khalid, “Tadinya kami dan keluarga bermaksud memakamkan abah di pemakaman keluarga bersama keluarga yang sudah mendahului, tapi ternyata tidak bisa. Ya, kita patuh pada aturan,” ujar Ustaz Khalid.
Usai disalati, jenazah KH Zeed Basalamah, langsung dibawa ke Macanda untuk dimakamkan.
“Memang sudah prosedur. Jenazah Covid-19 harus disegerakan,” jelasnya.
Ustaz Khalid juga meminta doa untuk kesembuhan kerabatnya yang lain, yang saat ini juga positif Covid-19. Di antara kerabatnya, ada ibunda Ustaz Khalid, juga adiknya.
“Perlu juga digarisbawahi. Kami tidak membuka rumah kami untuk takziah. Karena itu memang protokol kesehatan,” Kata Ustad Khalid.(*)