Event Kolaborasi, Harper Perintis Bersama BNN dan Pemkota Makassar Gelar Sepeda Santai

FOTO: Ilustrasi sepeda santai
FOTO: Ilustrasi sepeda santai

LEGION NEWS.COM, MAKASSAR – Dalam rangka memperingati hari sumpah pemuda ke 93 tahun 28 Oktober 2021 mendatang, untuk mengenang semangat sumpah pemuda, Harper Perintis lakukan kolaborasi dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Baddoka, Pemerintah Kota Makassar, Dinas Pemuda dan Olahraga, serta Dinas Pariwisata menyelenggarakan event pada 30 Oktober mendatang.

Event kolaborasi yang akan digelar tersebut merupakan bukti kekompakan dalam memperingati Hari Sumpah Pemuda tahun ini.

Ketua Panitia, Abdul Rahim kepada awak media dalam pesan nya mengemukakan, terselenggaranya kegiatan ini merupakan kerjasama atau sinergitas beberapa lembaga.

Advertisement

Karena menurutnya, untuk mewujudkan suatu tujuan besar, memerlukan kolaborasi bersama banyak pihak.

“Hal itulah yang dilakukan Harper Perintis, berkolaborasi bersama diwujudkan dalam penyelenggaraan event, dengan mengkombinasikan antara olahraga dan kelestarian lingkungan yakni bersepeda,” ungkapnya.

Tidak hanya itu beber Rahim, ada rangkaian penanaman ratusan bibit pohon di salah satu destinasi pariwisata area Biringkanaya, yaitu Pantai Untia, Kota Makassar.

“Kegiatan bersepeda ini,  di mulai dengan start di Balai BNN Baddoka, dilanjutkan penanaman bibit pohon di  Pantai Untia, dan finish di Harper Perintis Makassar,” tuturnya.

Lebih lanjut, Rahim mengatakan, tidak kalah seru dan menariknya di area finish, di Harper Perintis Makassar, akan di sajikan berbagai macam program sajian dan hiburan bersama para pihak penyelenggara.

“Program sajian dan  hiburan yang dipersembahkan di area finish yaitu grand final Celebes Bar & Art competition 2021, Harper In Colaboration program, pengenalan tentang program Balai BNN Baddoka, tarian tradisional, fun games, doorprice emas dan sepeda, serta sajian aneka jajanan dari para produsen UMKM,” tutup Rahim. (LN/HP)

Advertisement