LEGION-NEWS, Makassar — Program Hafal Qur’an Sebulan Angkatan 20 sedang dan telah berjalan selama sepekan di Hotel Pessona Makassar sejak 7 September 2021 lalu.
Pesertanya berasal dari berbagai daerah dan provinsi. Seperti dari Pulau Kalimantan, kota dan kabupaten; Ambon, Timika, Kendari, Palu, Masamba dan Polman.
Angkatan 20 ini menarik dan memberikan motivasi karena diikuti oleh sebuah keluarga yang terdiri dari ayah dan anak. Sang ayah Kaharuddin berusia (47)dan putrinya Zahratun yang berusia (12) tahun.
“Saya sudah lama ingin masuk karantina. Alhamdulillah, baru kali ini dapat izin cuti di tempat kerja saya,” ujar Kaharuddin, Selasa, 13 September 2021.
Ia menyampaikan, salah satu alasannya untuk masuk karantina adalah memberikan contoh kepada buah hatinya untuk menjadi penghafal Qur’an.
“Jika ingin melihat anak-anak saya menjadi penghafal Al-Qur’an saya yang terlebih dahulu haru memberikan contoh,” lanjut Kaharuddin.
Pembina KTN DI, Azizul Mansyur menjelaskan, salah satu keistimewaan program intensif HAFAL QUR’AN SEBULAN di KTN adalah dapat diikuti oleh segala usia dan bebas memilih waktu.
“Ini adalah bukti nyata bahwa Al Qur’an mudah dan bisa dihafalkan oleh setiap orang yang ingin menghafalkannya. Semoga ini menjadi ikhtiar kita mewujudkan 1 keluarga muslim 1 Hafizh dan Hafizhah, amin,” sebutnya.(*)