SIKKA||Legion-news.com Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengunjungi Kabupaten Sikka untuk meninjau sekaligus meresmikan bendungan Napun Gete. Jokowi didampingi Sekertaris Kabinet Pramono Anung, Menteri PUPR Basoeki Hadimoeljono.
Hadir pemerintah setempat Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Viktor Laiskodat dan Bupati Sikka, Fransiskus Roberto Diogo,
Jokowi, “Kunci kemakmuran NTT adalah air. Begitu ada air, semua bisa ditanam. Untuk itu, tidak tanggung-tanggung, tujuh bendungan kita bangun di berbagai lokasi di NTT”
“Hari ini, saya meresmikan Bendungan Napun Gete di Kabupaten Sikka, bendungan ketiga yang telah selesai dibangun di NTT.” ungkap Jokowi dalam unggahannya diakun twitter miliknya, Selasa (23/2)
Bendungan Napun Gete berkapasitas tampung hingga 11,22 juta m3 dengan luas genangan 99,78 ha.
“Saya berharap bendungan-bendungan yang dibangun di NTT ini dapat memacu produktivitas sektor pertanian dan peternakan NTT, sekaligus mengangkat NTT dari ketertinggalan” tutup Jokowi dalam unggahannya. (Ln)