Wabendum DPP NasDem dan Legislator DPRD Sulsel Fraksi Golkar Dampingi Rudal di Car Free Day

FOTO: Wakil bendahara umum DPP Partai NasDem Fatmawati Rusdi dan Andi Debby Purnama anggota fraksi partai Golkar DPRD Sulawesi Selatan. Minggu (16/6)
FOTO: Wakil bendahara umum DPP Partai NasDem Fatmawati Rusdi dan Andi Debby Purnama anggota fraksi partai Golkar DPRD Sulawesi Selatan. Minggu (16/6)
Advertisement

LEGIONNEWS.COM – MAKASSAR, Minggu pagi Rusdin Abdullah (Rudal) melaksanakan kegiatan olahraga pagi bersama politisi golkar Andi Debby Purnama, anggota fraksi partai golkar DPRD Sulawesi Selatan (Sulsel).

Setiba di kawasan Car Free day Boulevard nampak ikut berolahraga pagi itu Fatmawati Rusdi Wakil Bendahara Umum (Wabendum) DPP Partai Nasdem.

Ketiganya bersama dengan ratusan senior Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI).

Jaringan Rudal Community ikut ambil bagian berolahraga pagi tadi.

Advertisement

Usai berolahraga Fatmawati Rusdi, Rusdin Abdullah dan A. Debby Purnama berkesempatan meninjau Rudal Care.

Seluruh aktifitas berolahraga berakhir di Posko Induk di Jalan AP Pettarani. Minggu (16/6).

Setiba di Posko Induk. Pemilik akronim Rudal itu bercengkrama dengan sejumlah awak media. Suasana santai dan penuh keakraban nampak terlihat antara Rusdin Abdullah (Rudal) dengan awak media.

Langkah bakal calon (Bacalon) Wali Kota Makassar, Rusdin Abdullah maju di Pilwali Kota Makassar, 2024 mendatang kian mulus.

Calon berlatar belakang pengusaha itu, selain sudah mengantongi NasDem dengan 8 kursi. Kabarnya ada salah satu partai akan merapat sebagai bentuk koalisi untuk menggenapkan 10 kursi, memenuhi syarat usungan.

“Bentuk keseriusan di pilwali? Insyaallah sudah cukup partai dan kursi. Nanti di awal Agustus, jelang pendaftaran kita umumkan,” ungkap Rudal

“NasDem 8 kursi, dan ada salah satu partai lagi,” tambah Rudal.

Lebih lanjut diakui bahwa partai yang akan berkoalisi dengan NasDem nantinya di Pilwali Makassar, salah satu adalah PAN. Dimana partai tersebut memiliki modal 3 kursi. Jika diajak koalisi maka, lebih dari syarat usungan yang dipersyaratkan PKPU.

“Jadi, selain NasDem. Insyaallah PAN bersama kami. Tidak menutup kemungkinan partai lain yang mau ikut, karena sementara baru 2 partai itu,” jelasnya.

Ia kemudian menegaskan, dirinya tetap mencalonkan sebagai 01 calon Wali kota. Bukan sebagai 02. Apalagi disokong oleh partai pemenang Pileg di Kota Makassar.

“Saya maju 01, kalau wakil kami serahkan ke partai. Kita cari 02 berpengalaman di Pemerintahan. Tapi kan lagi-lagi sesuai keinginan masyarakat,” sebutnya.

Untuk komunikasi, Rudal menuturkan bahwa dirinya interaktif terbuka dengan semua figur yang mensosialisasikan diri maju di hajatan 5 tahunan ini.

Ia juga mengakui bahwa niatnya maju di Pilwali mendapat dukungan dan dorongan dari kerabat dan sahabat. Baik di organisasi non partai dan pengusaha.

“Sebenarnya saya tidka berpikir untuk maju, tetapi karena desakan oleh kelompok besar jadi saya pikir ya sudahlah. Siap untuk maju, apalagi ada kendaraan partai,” tuturnya.

Tak hanya itu, politisi senior di Golkar Sulsel itu. Menekankan pentingnya melakukan kegiatan bersentuhan langsung masyarakat.

Selain berbagi di Jumat berkah, juga pelayanan pemeriksaan kesehatan gratis untuk warga kota Makassar, di Kawasan Car Free day Boulevard Makassar.

“Kita akan laksanakan setiap pekan, berpindah pindah tempat yang ada car free day. Ini bagian dari kebutuhan masyarakat, mereka untuk mengontrol kesehatan. Jadi, semua relawan tim medis itu semua tim relawan,” jelasnya.

Diakui, masalah dasar masyarkat masalah kesehatan, sampah, masalah kemacetan dan banjir itu yang menjadi masalah masalah yang mesti dituntaskan.

“Kegiatan lain juga, kita berkunjung ke masyarakat dan itu Rudal mendengar kami datang untuk mendengarkan masyarakat kami butuhkan input bagi mereka apa yang dibutuhkan mendasar di lingkungan masing masing nanti kita satukan dan akan kita buat program untuk konsen di situ,” tutupnya. (LN)

Advertisement