Tim Pemenangan Anies, KoReAn Gelar Rapat Konsolidasi di Makassar Bakal Gelar Jambore

FOTO: Muhammad Ramli Rahim, Ketua Konferedasi Nasional Relawan Anies (KoReAn).
FOTO: Muhammad Ramli Rahim, Ketua Konferedasi Nasional Relawan Anies (KoReAn).

LEGIONNEWS.COM – MAKASSAR, Konferedasi Nasional Relawan Anies (KoReAn) sedang berada di Sulawesi Selatan. Tim KoReAn menggelar rapat konsolidasi dalam rangka penguatan tim relawan bakal calon presiden republik Indonesia Anies Rasyid Baswedan.

Rapat konsolidasi berlangsung di Plazgozz Kafe, Jalan Yusuf Daeng Ngawing, Panakukang, Kota Makassar. Minggu, 19 Maret 2023.

KoReAn merupakan payung simpul seluruh relawan Anies Baswedan untuk skala Nasional. KoReAn sendiri diketuai Muhammad Ramli Rahim, adalah mantan ketua Ikatan Guru Indonesia.

Muhammad Ramli Rahim (MRR), lama berkecimpung di berbagai organisasi masyarakat, profesi dan kemahasiswaan.

Advertisement

Saat ditemui awak media usai menggelar rapat konsolidasi, Mantan Ketua senat Unhas Makassar mengatakan Rapat konsolidasi yang digelar Minggu (19/3) merupakan hasil pertemuan di Brebes untuk menyatukan semua simpul relawan di seluruh Indonesia.

“Jadi pertemuan hari ini bagian dari tindak lanjut dari pertemuan kami di Brebes, Jawa Tengah. Dan pertemuan ini upaya dari semua relawan untuk saling berpadu bergerak, untuk membangun kekuatan teritorial,”

Saat ditanya target total terbentuknya simpul relawan, MRR mengatakan, target yang akan dibentuk 1000 simpul relawan secara nasional.

“Target simpul relawan 1000. Saat ini yang sudah terbentuk di seluruh Indonesia capai 300 simpul relawan, untuk di Sulsel sendri sudah terbentuk 97 simpul relawan,” ungkap mantan Ketua Badko HMI Sulselbarta

Saat ditanya pasangan Anies dalam Pilpres 2024 mendatang. Kembali Ketua KoReAn ini menjelaskan sampai saat ini belum membahas arah pasangan Cawapres mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

“Belum sampai kesitu soal (Wapres) kami masih penguatan di simpul relawan,” kata MRR.

Saat ditanya kembali Cawapres yang pas dengan Anies Baswedan, antar Khofifah dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Ketua KoReAn ini kembali menegaskan bahwa diseperti apa kebutuhan bacawapres terhadap pengaruh elektrotal terutama di Jawa Timur.

“Nanti dilihat, Kalau dibutuhkan untuk meningkatkan elektoral di Jawa Timur. Saat ini kami lagi penguatan dibeberapa daerah yang kami anggap perlu dilakukan penguatan elektoral seperti di Sulawesi Utara dan beberapa wilayah,” katanya.

Dalam rapat konsolidasi itu dibahas juga rencana Jambore KoReAn yang akan di gelar dalam waktu dekat di Jawa Tengah. (LN)

Advertisement