Syekh Ali Jaber Meninggal Dunia, Sandiaga Uno, ‘Innalillahi wa inna ilahi rajiun’

Sandiaga Uno dan Syekh Ali Jaber, saat itu Sandi masih menjabat sebagai Wagub DKI Jakarta (foto property Syekh Ali Jaber, Instagram)

JAKARTA||Legion-news.com Innalillahi wa inna ilahi rajiun. Syekh Ali Jaber ulama asal Madinah, Arab Saudi yang kini telah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Di kabarkan meninggal dunia. Kabar ini beredar di kalangan awak media pagi ini.

Ulama besar Indonesia. Syekh Ali Jaber pagi ini, Kamis (14/1/2021) dikabarkan meninggal dunia, di RS Yarsi Jakarta pagi ini pukul 09.00 WIB.

Sebelumya, kondisinya sempat dikabarkan membaik beberapa waktu lalu.

“Innalillahi wainnailaihi rojiun. Insya Allah husnul khotimah. Diterima segala amalnya. Aamiin ya rabbal alamin..” tulis Kemenparekraf Sandiaga Uno di dinding media sosial miliknya.

Advertisement

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Sandiaga Uno menyampaikan duka yang mendalam atas berpulangnya ulama besar Indonesia, Syekh Ali Jaber. (Lnj)

Advertisement