Sukses di Sektor Pertanian, Unhas Lakukan Penjajakan Kerjasama Strategis dengan Pemkab Bulukumba

0
FOTO: Bupati Bulukumba saat menerima kedatangan Rektor Universitas Hasanuddin Prof. Dr. Jamaluddin Jompa, M.Sc., bersama jajaran Majelis Wali Amanat (MWA) dan Senat Akademik Unhas di Amaly Farm di Mannanti, Kabupaten Sinjai. Kamis (29/5/2025). (Istimewa)
FOTO: Bupati Bulukumba saat menerima kedatangan Rektor Universitas Hasanuddin Prof. Dr. Jamaluddin Jompa, M.Sc., bersama jajaran Majelis Wali Amanat (MWA) dan Senat Akademik Unhas di Amaly Farm di Mannanti, Kabupaten Sinjai. Kamis (29/5/2025). (Istimewa)

LEGIONNEWS.COM – BULUKUMBA, Bupati Bulukumba, Andi Muchtar Ali Yusuf menerima kedatangan Rektor Universitas Hasanuddin (Unhas), Prof. Dr. Jamaluddin Jompa, M.Sc., bersama jajaran Majelis Wali Amanat (MWA) dan Senat Akademik Unhas.

Bupati yang biasa disapa Andi Utta itu menerima akademika Unhas di kebun pertanian miliknya, Amaly Farm di Mannanti, Kabupaten Sinjai. Kamis (29/5/2025).

Kunjungan rombongan rektor Unhas di kabupaten paling selatan di Sulsel itu merupakan bagian dari agenda penjajakan kerja sama strategis antara Unhas dan Pemerintah Kabupaten Bulukumba.

Rektor Unhas dan rombongan berkesempatan berkeliling untuk mengunjungi area pertanian seluas kurang lebih 100 hektar, Milik Andi Utta.

Rektor Unhas, Prof. Jamaluddin Jompa, mengungkapkan kekagumannya terhadap pengelolaan Amaly Farm yang mengintegrasikan berbagai komoditas dan pendekatan teknologi pertanian modern.

“Ini luar biasa. Saya melihat langsung bagaimana pertanian bisa menjadi contoh modern yang bukan hanya fokus pada produksi, tetapi juga menyatu dengan konsep edukasi dan rekreasi. Amaly Farm ini bukan hanya kebun, tapi juga bisa menjadi destinasi wisata dan laboratorium pembelajaran di sektor pertanian,” ujar Prof. Jamaluddin.

Lebih lanjut, ia menyampaikan rencana kerja sama pengembangan pertanian antara Unhas dan Pemerintah Kabupaten Bulukumba, termasuk pemanfaatan lahan milik Unhas di Desa Anrang Kecamatan Rilau Ale yang selama ini belum dikembangkan secara optimal.

“Lahan milik Unhas di Rilau Ale yang statusnya berada di bawah Kementerian Pendidikan, Riset, dan Teknologi akan mulai kita garap bersama. Kami berkomitmen melibatkan masyarakat sekitar dalam proses ini agar pertumbuhan ekonomi bisa dirasakan secara bersama dan berkelanjutan,” tambahnya.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Andi Utta juga memberikan bantuan 500 bibit sukun kepada Unhas untuk dikembangkan di lokasi lain, termasuk di lingkungan kampus Unhas sendiri.

Bupati Andi Utta menyambut baik kunjungan Rektor Unhas dan menyampaikan harapannya agar sinergi ini bisa ditindaklanjuti dalam bentuk kerja sama yang konkret.

“Kami sangat mengapresiasi kunjungan ini. Ke depan, kami berharap bisa menjalin kerja sama lebih lanjut dalam pengembangan pembibitan unggul di Sulsel, termasuk di lahan milik Unhas. Jika seluruh elemen berkolaborasi, saya yakin ekonomi masyarakat akan semakin baik,” ujar Andi Utta.

Sebelum meninggalkan lokasi, Bupati Andi Utta menyerahkan secara simbolis bibit sukun kepada Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa.(*)

Advertisement