Soal Vaksinasi Anak, Krisdayanti Pastikan DPR Akan Komunikasi Intens dengan Kemenkes

Anggota Komisi IX DPR RI Krisdayanti. Foto: Dok/Man
Anggota Komisi IX DPR RI Krisdayanti. Foto: Dok/Man

JAKARTA, LEGION NEWS.COM – Anggota Komisi IX DPR RI Krisdayanti memastikan pihaknya akan melakukan komunikasi dengan Kementerian Kesehatan secara intens untuk mendorong vaksinasi Covid-19 kepada anak-anak. Menurutnya, vaksinasi anak mampu menekan laju percepatan penyebaran Covid-19, khususnya varian Omicron yang belum lama ini diketahui masuk ke Indonesia.

“Dan tentunya kita harapkan dengan adanya kejadian ini pemerintah bisa mendorong (vaksin) booster ketiga secara mandiri ataupun gotong royong bisa masif dilakukan. Karena ini sudah sangat urgent ya kalau sampai kejadian ini, bisa benar-benar tidak bisa kita awasi. Ini akan menjadi bumerang untuk kita semuanya,” terang KD, sapaan akrab Krisdayanti ketika ditemui Parlementaria, Kamis (16/12/2021).

Politisi PDI-Perjuangan itu mengaku cukup menyayangkan atas kejadian masuknya Omicron ini ke Indonesia. Ia menyebut, pemerintah saat ini mengupayakan penekanan laju masyarakat agar tidak di atas 5 persen. Sehingga menurutnya, DPR RI yang berasal dari 80 lebih dapil di Indonesia akan turut berkoordinasi dengan pihak daerah untuk dapat menekan laju pergerakan.

“Memang yang perlu disayangkan adalah ketika saya mendengar Omicron ini sudah masuk di Indonesia dan menjangkit masyarakat yang memang tidak bepergian keluar negeri. Ini menjadi satu shocking yang luar biasa ya karena kami baru mendengar ini pun ketika Paripurna berlangsung,” lanjut legislator dapil Jawa Timur V itu.

Advertisement

KD berharap masyarakat juga dapat menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin. “Mudah-mudahan kebijakan Nataru (Natal dan Tahun Baru) ini juga bisa menjadi kedisiplinan untuk kita, untuk lebih peka dan untuk mencari aman demi keselamatan bangsa negara kita stay at home, lebih baik itu,” pungkasnya. (hal,dty/sf)

Advertisement