MERAUKE || Legion News –Antusiasme masyarakat dan simpatisan menyambut kedatangan orang nomor satu di Kabupaten Merauke Frederikus Gebze di bandar udara Internasional Mopah Merauke. Jumat, (14/8/2020)
Sejumlah masyarakat Merauke dari beragam suku memadati Bandar Udara Internasional Mopah Merauke, melalukan aksi konvoi keliling kota Merauke, dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan, menggunakan masker.
Dengan penuh suka cita dan rasa haru dari sejumlah masyarakat terlihat meneteskan air mata saat menyambut kedatanga calon petahana bupati Merauke Frederikus Gebze SE. M.Si dari airport dan langsung bertolak ke kediaman pribadi beliau dengan iringan kendaraan roda dua dan kendaraan roda empat yang memadati sepanjang jalan di mulai dari bandara hingga Jalan Ahmad Yani serta melewati jalan raya mandala hingga sampai pada tujuan dengan tertib berlalu lintas
Dalam penyambutan ini di lalukan secara atusias yang tinggi oleh simpatisan Frederikus Gebze serta diiringi rasaharu simpatisan, nampak terlihat mengucurkan air mata bagian dari bentuk rasa emosional solidaritas yang tinggi oleh pendukung terhadap orang nomor satu di kota Merauke ini.
Setiba dari perjalanan jauh untuk menerima rekomendasi usungan partai politik kepada simpatisannya Frederikus Gebze mengatakan “semua pendukungnya untuk bergerak langsung menujuh ke sekertariat pemenangan yang berada di Jalan Marind”, tegas Frederikus.
Setelah menempuh perjalanan dari bandara Mopah para simpatisan tiba di posko induk pemenangan, dengan tertib para pendukung duduk melantai dihalaman sekertariat pemenangan dilanjutkan dengan melantunkan doa dengan memakai dua keyakinan meminta doa dari perwakilan ummat Kristiani dan Islam, inilah bentuk bingkai Pancasila yang merupakan ideologi bagi bangsa indonesia bentuk penyatuan keragaman agama dan budaya.
Lanjut, Frederikus Gebze mengatakan, “semua simpatisannya untuk tetap tenang dan jangan muda terprovokasi dengan isu-isu yang nantinya buat keributan ataupun salah paham sesama anak bangsa, apalagi dalam waktu dekat ini kita memasuki tahapan pelaksanaan pilkada.
Dari pantauan Legion News Frederikus Gebze telah mengatongi surat usungan dari Partai Golkar dan Partai Hanura untuk dapat ikut dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah mendatang (9/12)
Gebze, Dirinya akan terus berupaya untuk mendapat usungan dari partai lain ini dalam upaya menguatkan parlemen, Kalau di parlemen kita kuat maka semua program kerja pemerintah dapat terealisasi seperti yang telah kami lakukan selama memimpin kabupaten Merauke satu periode ini, ungkap sang petahana Frederikus Gebze. (Nuel)