LEGIONNEWS.COM – MAKASSAR, Kapolsek Bontoala resmi dipimpin Kompol Muhammad Idris, sedangkan Kapolsek Panakukang diisi oleh Kompol Joko Pamungkas.
Kapolrestabes Makassar Kombes Mokhamad Ngajib memimpin langsung upacara serah terima jabatan (sertijab). Turut hadir Waka Polrestabes Makassar AKBP Budi Susanto.
Dalam sertijab itu ada empat pejabat utama (PJU) yang ditempatkan di posisi baru dilingkup Mapolrestabes Makassar pada Jumat (11/8/2023) kemarin.
Sertijab digelar di halaman Mapolrestabes, Jalan Jendral Ahmad Yani, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), dihadiri para kapolsek di jajaran Polrestabes Makassar.
Adapun pejabat yang melakukan sertijab yakni Kasat Intelkam Polrestabes Makassar dari Kompol Abadi kepada Kompol Muh Ramadhani Kamal. Lalu Kasi Propam Polrestabes Makassar dari Kompol Joko Pamungkas kepada Kompol Supriadi Idrus.
“Kapolsek Panakkukang Polrestabes Makassar, dari Kompol Saharuddin kepada Kompol Joko Pamungkas dan Kapolsek Bontoala Polrestabes Makassar, dari Kompol Arifuddin kepada kompol Muhammad Idris,” kata Ngajib dalam keterangannya, Jumat (11/8/2023) dilansir dari detik.com
Ngajib turut memberikan arahan kepada empat pejabatnya. Dia meminta agar pejabat yang ditempatkan di posisi baru segera beradaptasi.
“Selamat datang kepada pejabat yang baru, walaupun sudah tidak asing lagi di lingkungan Polrestabes Makassar, namun segera menyesuaikan diri dengan di lingkungan tugas yang baru,” imbuhnya. (*)