LEGIONNEWS.COM – JAKARTA, Sejak ditetapkan sebagai Tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Edward Omar Sharif Hiariej atau Eddy Hiariej menghilang.
Eddy Hiariej Wakil Menteri Hukum dan HAM (Wamenkumham) belum diketahui keberadaannya.
Bahkan Menkumham Yasonna Laoly pun mengaku tidak tahu di mana kini keberadaan sang wakilnya itu.
“Saya nggak tahu, nggak tahu,” ucap Yasonna ketika ditanya soal keberadaan Eddy Hiariej, Senin (13/11/2023).
Yasonna menyampaikan hal itu setelah mengikuti kegiatan di Hotel Indonesia Kempinski Jakarta.
Ketidaktahuan Yasonna itu disebutnya karena baru pulang dari kunjungan kerja ke luar negeri.
Tentang status hukum wakilnya itu, Yasonna mempersilakan KPK memprosesnya. Namun Yasonna berpesan agar mengedepankan asas praduga tak bersalah.
“Silakan aja proses, tapi kita harus ada asas praduga tak bersalah,” ucap Yasonna.
Sebelumnya, Wakil Ketua KPK Alexander Marwata mengatakan kasus dugaan gratifikasi dengan terlapor Eddy Hiariej sudah naik ke tahap penyidikan. Ada empat tersangka dalam kasus ini. (LN)