KEEROM – Prajurit Satgas Pamtas Yonif 132/BS bersama jemaat Gereja Karmel rayakan natal bersama di Kp.Arso Kota, Distrik Arso, Kabupaten Keerom, Prov.Papua, pada hari Minggu (11/12).
Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Satgas tentang toleransi umat beragama dan berbagi kebahagian Natal bersama masyarakat perbatasan Papua, khususnya Kp.Arso Kota yang merupakan wilayah penugasan dari Pos Arso Kota.
“Selain ikut merayakan Natal personil satgas Yonif 132/BS juga menghadirkan santa claus yang di perankan oleh salah satu personil satgas guna menghibur anak anak saat perayaan natal di Gereja Karmel,”ujarnya.
Ia juga mengatakan walaupun personel Satgas yang beragama Nasrani tidak dapat merayakan Natal dan tahun baru bersama keluarga, namun kebersamaan dalam merayakan Natal dengan warga di sini membuat terasa seperti dengan keluarga.
“Kegiatan yang dilakukan ini juga merupakan sebagai wujud kebersamaan TNI dan masyarakat Papua yang merayakan Natal,”ungkapnya.
Pada kesempatan yang sama, Pendeta Gereja Jemaat Karmel Edi bane M.Th sangat berterima kasih dengan ikut sertanya personel Satgas dalam perayaan natal bersama warga Arso kota.
“Kami sangat senang dan bahagia sekali karena bapak-bapak TNI dari Satgas ikut merayakan Natal bersama kami dan juga turut menghibur dalam acara natal di gereja sehingga membuat kami merasa senang dan gembira,” pungkasnya. (**)