LEGION NEWS.COM, MAKASSAR – Selama satu bulan penuh di bulan Ramadan 1443 Hijriah/Tahun 2022, DPD Partai Nasdem Kota Makassar akan mengadakan Pasar Ramadan Nasdem Makassar.
Program yang diinisiasi oleh Nasdem Milenial Makassar ini, mengajak para UMKM kader atau binaan Partai Nasdem sebagai upaya membangkitkan ekonomi di masa pandemi Covid-19 pada bulan puasa mendatang.
Pasar Ramadan tersebut dipusatkan di halaman kantor DPD Partai Nasdem Kota Makassar, di Jalan AP. Pettarani (Samping Claro Hotel) untuk dijadikan tempat menjual takjil.
Ketua DPD Partai Nasdem Kota Makassar, Andi Rachmatika Dewi mengatakan program tersebut sebagai upaya memudahkan masyarakat dalam menjangkau menu berbuka puasa.
Begitu juga para UMKM kader/binaan Partai Nasdem yang akan meramaikan Pasar Ramadan, dengan membantu dan memberikan kesempatan untuk membangkitkan perekonomian mereka.
Sebagai syaratnya, kata Cicu-sapaan akrab Ketua Nasdem Makassar, hanya mengajak sebanyak 20 UMKM. Sementara, setiap tenant dari UMKM kader Nasdem harus memiliki E-KTA Partai Nasdem Makassar sebagai bukti.
“Untuk space tenantnya itu panitia sudah siapkan, setiap tenant diberikan ukuran 1,5 meter x 3 meter. Kemudian UMKM harus dari kader/binaan Nasdem Makassar, dan setiap tenant satu jenis UMKM. Yang terpenting juga setiap tenant tidak untuk diperjual belikan,” ujar Cicu, Sabtu (26/3/2022).
Cicu juga menyampaikan lokasi atau tempat dilaksanakannya Pasar Ramadan Nasdem Makassar diberikan kepada UMKM kader/binaan, secara gratis untuk digunakan selama bulan Ramadan.
“Kami berharap dengan adanya lokasi berjualan takjil ini, dapat memudahkan masyarakat dalam mencari makanan berbuka puasa, apalagi tempatnya sangat mudah dijangkau,” terang Legislator DPRD Sulawesi Selatan ini.