LEGIONNEWS.COM – BULUKUMBA, Pemkab Bulukumba telah telah merampungkan Safari Ramadan di dua Kecamatan, yaitu Kecamatan Rilau Ale dan Bulukumpa. Tampak, Ketua Dekranasda Bulukumba Hj Andi Herfida Attas juga ikut mendampingi Bupati Andi Muchtar Ali Yusuf.
Safari Ramadan diawali di Masjid Babul Jannah, Kelurahan Palampang, Kecamatan Rilau Ale, Ahad 26 Maret 2023. Kemudian, Safari Ramadan berlanjut di Masjid Babul Khaer, Desa Balangtaroang, Kecamatan Bulukumpa, Senin, 27 Maret 2023.
Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf menyebut pentingnya eksistensi mesjid sebagai tempat peribadatan hingga wadah untuk merawat persatuan umat. Sehingga, Pemkab harus hadir memberikan bantuan pembangunan mesjid.
“Saya minta bantuan masjid dan lokasi safari ramadan dirolling (digilir). Jangan masjid Jabal Taqwa terus,” kata Bupati yang lebih akrab disapa Andi Utta, saat sambutannya di masjid Babul Khaer, Desa Balangtaroang, Bulukumpa, Senin, 27 Maret 2023.
Andi Utta berpandangan bahwa seorang pemimpin, harus mengedepankan sikap adil tanpa membeda-bedakan masyarakatnya. Apalagi di Bulukumba ini, katanya, ada 109 desa dan 27 kelurahan.
“Kami pelayan seluruh masyarakat Bulukumba. Jadi, bantuan masjid tidak boleh itu terus. Tahun depan, bantuan harus di masjid lain lagi,” katanya.
Ia lebih jauh memaparkan progres pembangunan di dua tahun lebih kepemimpinannya bersama Wabup Andi Edy Manaf. Hanya saja, sektor ekonomi adalah paling prioritas.
“Ketahanan pangan dan bibit unggul, betul-betul harus diperhatikan. Sebab 70 persen lebih penduduk Bulukumba hidupnya di sektor pertanian. Makanya pertanian harus dimaksimalkan,” kata Andi Utta.
“Jangan sampai semua mobil larinya kencang karena jalan bagus, tapi dompetnya kosong. Saya mau ekonomi masyarakat bagus, sehingga daya beli meningkat,” sambungnya.
Pada Safari Ramadan itu, Pemkab Bulukumba memberikan bantuan pembangunan masjid senilai Rp10 juta dan melalui Baznas memberikan bantuan mushaf Alqur’an di setiap mesjid yang jadi lokasi safari ramadan.
Selain itu, Baznas juga memberikan 10 paket sembako di 136 desa dan kelurahan atau 1.360 paket sembako secara keseluruhan. Dalam safari ramadan tersebut, paket sembako diserahkan secara simbolis.
Paket sembako diberikan kepada marbot, guru mengaji tradisional, serta masyarakat prasejahtera.
Safari Ramadan ini, juga dihadiri Wabup Andi Edy Manaf, unsur Forkopimda Bulukumba, Sekda Muh Ali Saleng, para Asisten dan Staf Ahli Bupati, Pimpinan OPD, Kepala Kemenag Bulukumba HM Yunus, Ketua Baznas Bulukumba, Camat hingga Kepala KUA. Di Rilau Ale, juga dihadiri Wakil Ketua DPRD Bulukumba H Patudangi Azis dan anggota DPRD H. Syarifuddin.(*)