PD KKT Gowa Terbentuk, Rusli Malli: Kami Akan Silahturahmi ke Bupati Jeneponto

FOTO: Dr. Rusli Malli, M.Ag saat menghadiri rapat pleno terbatas di hotel Jolin Jl. Pengayoman, Panakukang, Kota Makassar. Rabu, (6/7)
FOTO: Dr. Rusli Malli, M.Ag saat menghadiri rapat pleno terbatas di hotel Jolin Jl. Pengayoman, Panakukang, Kota Makassar. Rabu, (6/7)

LEGION NEWS.COM – PP KKT Jeneponto menggelar rapat pleno tentang Penetapan dan Pengesahan Dewan Pengurus Daerah (PD) KKT Jeneponto, Kabupaten Gowa berlangsung di hotel Jolin Jl. Pengayoman, Panakukang, Kota Makassar. Rabu, (6/7)

Dalam rapat pleno, Dr. Rusli Malli, M.Ag ditunjuk sebagai Ketua Umum PD KKT Jeneponto Kabupaten Gowa.

Sedangkan untuk Sekretaris Umum, H. Nurdin S.Pd., MM., M.Si serta Bendahara Umum, H. Muh. Rizal, S.Pd

Kepada media ketua umum PD KKT Jeneponto Kabupaten Gowa terpilih menyampaikan ucapan terima kasih nya atas kepercayaan DPP KKT Turatea telah memberikan amanah untuk memimpin paguyuban keluarga besar Jeneponto ini.

Advertisement

“Tadi dalam rapat pleno PP KKT memutuskan untuk saya dan beberapa rekan untuk memimpin KKT Gowa,” kata Dr. Rusli Malli,

Ini merupakan kesinambungan periode sebelumnya, sebab pada tahun 2018, Saya terpilih jadi Ketua PD KKT Gowa. Namun belum sempat dikukuhkan hingga hari ini, ungkapnya

Dia menambahkan namun beberapa hari yang lalu pengurus PD KKT Gowa melakukan rapat konsolidasi sekaligus menyusun kepengurusan periode kedua, katanya.

Selanjutnya hasil dari rapat itu, di usul ke PP KKT yang mana diketahui melalui rapat pleno hari ini Dr. Rusli Malli, M.Ag ditunjuk sebagai Ketua Umum PD KKT Jeneponto.

“Dalam rapat pleno menetapkan saya sebagai ketua dengan beberapa rekomendasi yang kami harus lakukan segera yakni,” kata Rusli Malli,

Diantaranya melakukan pembentukan pengurus ditingkatan kecamatan yang ada di kabupaten Gowa, melakukan konsolidasi dan pendataan orang Jeneponto yang ada di Gowa, serta melakukan pengukuhan pengurus PD KKT periode 2022-2027, yang di rencanakan pada hari Sabt (30/7/2022) malam , bertepatan dengan 1 Muharram 1444 H, namun sebelumnya kami akan bersilaturrahim dgn pak Bupati Gowa dan Juga Bupati Jeneponto, nama nama pengurus. (LN)

Advertisement