LEGIONNEWS.COM – MAKASSAR, Kasus yang menimpa oknum anggota DPRD kota Makassar terus menjadi pembicaraan publik pekan ini. Seorang perempuan berinisial IMS mengumbar ke publik apa yang dialaminya semasa AM sebelum menjadi wakil rakyat.
Bahkan baru baru ini sekelompok orang menggelar aksi moral di gedung DPRD Makassar. Senin (17/3).
Organisasi masyarakat (ormas) Islam, Brigade Muslim Indonesia atau BMI, Hanif Aji Muslim mengatakan agar BK DPRD Makassar segera menyelesaikan persoalan yang dialami AM dan IMS. Ketua harian BMI itu berharap persoalan tersebut tidak terlalu berlarut larut hingga saat ini belum ada kejelasannya.
Kata, Hanif, Harus segera dituntaskan agar tidak mencoreng marwah wakil rakyat dan partai politik dimana AM adalah kadernya.
“Kondisi ini tentunya akan berdampak buruk marwah pimpinan dan anggota DPRD kota makassar dan tentunya partai golkar,” ujar Hanif.
Ketua hari BMI itu hanya berharap kasus tersebut tidak dibiarkan berlarut larut.
Hanif juga meminta pihak aparat kepolisian untuk segera turun tangan menangani masalah tersebut. Selain itu katanya, Badan Kehormatan (BK) DPRD kota Makasar dan pihak partai Golkar harusnya segera mengambil langkah lebih cepat agar kegaduhan dapat diselesaikan.
“Jadi jangan biarkan berlarut larut jangan sampai penilaian masyarakat kepada DPRD dan partai Golkar menjadi buruk hanya karena hal seperti ini,” katanya.
“Jadi segeralah panggil dan lakukan klarifikasi kepada kedua belah pihak, dengar dan liat bukti bukti yang kedua belah pihak miliki, dan jikalau apa yang disampaikan pihak korban adalah kebenaran maka saya rasa sungguh miris jika pelaku tidak diberi sanksi tegas,” imbuhnya.
“Dan kalaupun, Karena masalah ini oknum AM harus di copot dari posisinya saya rasa ini tidak akan membuat Golkar merugi karna partai Golkar adalah partai besar yang dipenuhi banyak orang cerdas dan beradab,” pungkas Ketua Harian BMI ini. (*)