Orang Dekat Jokowi ini Bakal Mengisi Jabatan Panglima TNI Dalam Waktu Dekat

FOTO: Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) melantik Panglima Komando Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letnan Jenderal (Letjen) TNI Dudung Abdurachman sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD), di Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/11/2021).
FOTO: Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) melantik Panglima Komando Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letnan Jenderal (Letjen) TNI Dudung Abdurachman sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD), di Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/11/2021).

LEGIONNEWS.COM – NASIONAL, Mantan Dandim 0735/Surakarta yang kini menjabat sebagai Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad) Letjen TNI Agus Subiyanto disebut-sebut calon kuat mengisi jabatan Panglima TNI.

Untuk diketahui Panglima TNI Laksamana Yudo Margono dan KSAD Jenderal Dudung Abdurachman akan memasuki masa pensiun pada November 2023 bulan depan.

Kabar kekinian Letjen TNI Agus Subiyanto disebut sebagai kandidat kuat pengganti KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurrahman.

Saat Presiden Joko Widodo masih sebagai kepala daerah, Walikota Solo. Saat itu Agus Subiyanto menjabat sebagai Dandim 0735/Surakarta.

Advertisement

Kepala Center for Intermestic and Diplomatic Engagement (CIDE) Anton Aliabbas mengatakan kedekatan Letjen TNI Agus Subiyanto tidak hanya di Solo saat keduanya bekerja sama dan berinteraksi dalam Forkompimda Solo.

Dikatakan oleh Anton Aliabbas. Agus, kata dia, tercatat pernah menjabat sebagai Danrem 061/Suryakencana Bogor dan Komandan Paspampres di era Jokowi.

Alasan kuat bakal ditunjuknya Letjen TNI Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI karena kedekatan keduanya. Kepercayaan Jokowi pada Agus terbangun kuat.

Dari sisi rekam jejak mengikuti pendidikan selama berdinas, kata Anton Aliabbas, Agus juga terbilang lengkap.

Agus, kata dia, telah mengikuti Seskoad, Sesko TNI hingga Lemhannas serta tercatat pernah menjadi Dosen di lingkungan Seskoad.

“Dengan demikian, Agus terbilang sosok dengan ‘paket komplit’ karena mengikuti dikbangum TNI lengkap, memiliki penugasan beragam dan dekat dengan Jokowi,” kata Anton seperti dikutip dari Tribun news pada Selasa (24/10/2023).

“Jika Jokowi melantik Agus dalam waktu dekat maka kans Agus diajukan sebagai calon Panglima TNI menggantikan Laksamana Yudo Margono menjadi besar,” tutur Anton Aliabbas.

Harus diakui, nama kandidat kuat lainnya yang layak diajukan ke DPR dan mempunyai usia pensiun panjang adalah KSAL Laksamana Muhammad Ali,” sambung dia.

Namun, lanjut dia, jika berkaca pada pengalaman Jokowi menunjuk pos strategis maka menjatuhkan pilihan kepada Agus menjadi terbuka lebar. (**)

Advertisement