LEGION NEWS.COM, MAKASSAR – Harian Fajar Menghelat Ulang Tahun (Ultah) ke-40 tahun di hotel Gammara Makassar bertajuk 4 Dekade Makin Digital, (Sabtu), 30/10/2021.
Ultah ke-40 Dekade Harian Fajar tersebut dihadiri oleh Mentan RI, Dr Syahrul Yasin Limpo, Anggota DPR RI, Rapsel Ali, Ketua DPRD Sulsel, para pejabat Forkopimda Sulawesi Selatan, para Bupati/Walikota se-Sulawesi Selatan, para Pimpinan PTN/PTS, Pimpinan Parpol, para tokoh masyarakat. Hadir pula Prof Dr Sukardi Weda, Sekretaris bidang Informasi dan Komunikasi MUI Sulawesi Selatan mewakili Ketua Umum MUI Sulsel.
Dalam testimoninya, Wakil Presiden RI, Ma’ruf Amin, mengatakan di usia 4 Dekade ini, Harian Fajar semakin eksis, dan Beliau berharap semoga Harian Fajar mempertahankan idealismenya, dan tetap eksis dan adaptif terhadap perubahan dan terus mendukung program – program Pemerintah terutama pemulihan ekonomi.
Mantan Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla dalam testimoninya berharap bahwa koran di era digital sekarang ini mengalami tantangan tapi kita perlu optimis.
Syamsu Nur, yang juga komisaris Harian Fajar dalam testimoninya berharap Harian Fajar tetap eksis di era digital ini.
S. Sinansari Ecip, komisaris sekaligus perintis Harian Fajar berharap media harus menangani setiap tantangan yang timbul di era digital ini.
Andi Syafiuddin Makka, komisaris Harian Fajar berharap Harian Fajar tetap eksis dan tetap bertahan 1000 tahun yang akan datang.
H.M. Agus Salim Alwi Hsmu, yang juga Direktur Utama Harian Fajar, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada para pembaca, pemasang iklan, dan pelanggan Harian Fajar atas kepercayaan mereka sehingga Harian Fajar tetap eksis. Harian Fajar tetap memberikan layanan yang terbaik kepada para pembaca, ujarnya.
Dalam Anniversary 40th Harian Fajar tersehut juga dibagikan hadiah para pemenang video competition antar siswa se-Sulawesi Selatan kerjasama Pemerintah Provinsi Sulsel dan Harian Fajar. Pada kesempatan yang sama juga ditayangkan rubrik baru dan program baru di Harian Fajar.