
MADIUN, Legion-news Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo tinjau persiapan industri pengolahan porang di Kabupaten Madiun, Provinsi Jawa Timur. Jumat, (13/8).
“Saya bersama Bupati Madiun serta para stakeholder mengecek persiapan industri pengolahan porang yang akan kedatangan Presiden @jokowi guna melakukan peresmian, dan peletakan batu pertama industri lanjutan,” tulis Mentan SYL dilaman akun twitter milik-Nya. Jumat
“Porang saat ini telah ditetapkan menjadi komoditi unggulan ekspor Indonesia. Oleh karena itu, Kementerian Pertanian bersama dengan Pemda serta pelaku usaha terus berusaha memperbaiki proses budidaya mulai dari hulu hingga hilir,” kata mantan Gubernur Sulawesi Selatan 2 periode ini.
Porang juga bisa menjadi alternatif bahan pangan bagi masyarakat, seperti beras porang. Sehingga ke depan, kita tidak hanya makan beras padi saja, tetapi juga boleh kenyang dengan aneka ragam komoditi yang kita miliki. Inilah kekayaan Indonesia, tutup utasan Syarul. (rdk)
























