EDUKASI||Legion-news.com Jakarta berbenah ada wajah keibuan, tak lagi ganas dan keras namun ada sentuhan feminin di jalan-jalan Jakarta kini. Sudut-sudutnya menjadi romantis.
Taman-taman yang cantik dibangun dan tak sekedar berfungsi sebagai taman tapi juga menjadi arena kegiatan masyarakat sekitar. Semua taman yang dibangun melibatkan masyarakat agar sesuai dengan fungsi yang dibutuhkan.
Trotoar Jakarta menjadi hijau dan nyaman, program penanaman dua juta pohon dan semak sudah terlaksana dan terus berlangsung, Jakarta juga memiliki tujuh tempat pembibitan yang diberikan secara gratis kepada masyarakat yang membutuhkan.
Kota ini tak hanya sedang membangun untuk manusia tapi juga untuk hewan yang hidup disekitar kita, ada taman kucing yang sedang dikerjakan.
Kota ini tak hanya semakin cantik tapi juga semakin beradab.
Jalur tempuh burung dari Ancol ke Kemayoran, Cikini, Menteng, Sudirman, Kebayoran dan lainnya.
Jarak Pembangunan taman di JKT disesuaikan dengan jarak tempuh burung. Kini Jakarta yang semakin hijau, kupu2 dan capung mulai hinggap kembali di Jalan Sudirman dll.
Kota ini menjadi ramah bagi hewan2 terbang mereka kembali memiliki kota ini.