Komunitas Wanita Hebat Makassar Dukung Rusdin Abdullah di Pilwalkot Makassar

FOTO: Rusdin Abdullah saat menyapa Komunitas Wanita Hebat Makassar
FOTO: Rusdin Abdullah saat menyapa Komunitas Wanita Hebat Makassar

LEGIONNEWS.COM – MAKASSAR, Bakal calon Bacalon wali kota Makassar, Rusdin Abdullah kembali mendapat dukungan dari Komunitas Wanita Hebat di Kota.

Sebanyak 150 anggota Komunitas Perempuan Hebat mendatangi Posko Induk Rudal di Jalan AP Pettarani (Playover) Km. 4 Makassar. Selasa (23/6) malam.

Vilda Ketua Komunitas Wanita Hebat Makassar kepada media mengatakan pengurus dan anggotanya siap memenangkan Rusdin Abdullah dalam pemilihan wali kota Makassar 27 November 2024 mendatang.

“Kami yang berhimpun di Komunitas Wanita Hebat Makassar sudah bersepakat untuk bekerja bersama bakal calon wali kota Makassar dalam hal bapak Rusdin Abdullah,” ujar Vilda.

Advertisement

Ketua Komunitas Wanita Hebat Makassar menyampaikan dari pengurus dan anggotanya yang berada di 15 kecamatan akan segera bergerak setelah deklarasi dukungan.

“Dari seluruh pengurus dan anggota yang ada di 15 kecamatan segera bergerak untuk mengasosiasikan pak Rudal,” katanya. Selasa (25/6)

Dalam kesempatannya itu Bacalon Wali Kota Makassar, Rusdin Abdullah (Rudal) menyampaikan banyak terimakasih kepada Komunitas Wanita Hebat.

“Terimakasih saya sampaikan kepada ibu Vilda dan seluruh pengurus dan anggota Komunitas Wanita Hebat Makassar yang telah memberikan supportnya untuk bergerak membantu saya dalam pemilihan wali kota mendatang,” ucap Rusdin Abdullah.

Disela sela deklarasi itu salah satu anggota Wanita Hebat Makassar menanyakan program kerja Rusdin Abdullah dalam pemilihan wali kota Makassar.

“Apa program bapak maju sebagai calon wali kota Makassar?” Tanya salah satu anggota Wanita Hebat Makassar.

“Saya belum punya program kerja,” Jawab Rusdin.

“Justru saya berharap program kerja itu datang dari bapak ibu sekalian. Apa yang akan kita kerjakan bersama nantinya untuk kepentingan masyarakat,” terang pemilik akronim Rudal.

Mendengar itu. Ratusan Wanita Hebat Makassar mengatakan setuju dengan apa yang disampaikan Rusdin Abdullah.

“Ini yang benar pak Rudal, program kerja itu harus dari rakyat,” teriak ratusan Wanita Hebat Makassar. (LN)

Advertisement