Kepsek SMAN 2 Makassar Bantah Soal Pemukulan, Asrar: Guru Melerai Perkelahian Antar Siswa

FOTO: Kepala SMAN 2 Makassar saat memberi klarifikasi ke awak media terkait video viral pemukulan siswa. Senin (26/9)
FOTO: Kepala SMAN 2 Makassar saat memberi klarifikasi ke awak media terkait video viral pemukulan siswa. Senin (26/9)

MAKASSAR – Peristiwa tindakan kekerasan fisik diduga pemukulan terhadap siswa yang dilakukan oleh salah satu oknum guru di SMA Negeri 2 Makassar. Dibantah oleh Kepala SMAN 2 Makassar.

Video berdurasi 26 detik beredar di media sosial dan menjadi viral. Disebutkan seorang siswa kelas XII IPA 7 inisial (FD) mengalami memar dan benjolan di bagian kepala.

Kepala SMAN 2 Makassar, H. Muh Asrar, memberikan keterangan nya kepada awak media. Senin, (26/9) terkait video viral itu kepada awak media.

“Saya jelaskan dulu, kronologis video viral. Peristiwa itu terjadi pada hari rabu lalu, tepatnya setelah salat dhuhur, beberapa siswa kelas 11 dan 12 melakukan perkelahian di dalam kelas. Pada saat kejadian itu, secara spontan guru-guru lari melerai anak-anak kita saat itu sedang berkelahi,” ungkap Kepsek SMAN 2 Makassar.

Advertisement

Dia pun menjelaskan bahwa video itu yang tidak utuh. Mengambil ketika guru memegang peserta didik.

“Padahal kejadian diawal adalah perkelahian antara siswa dengan siswa. Sehingga guru itu sebenarnya hanya melerai perkelahian,” katanya.

“Semua guru ini tentu memelihara kode etik, kita tidak mungkin melakukan pemukulan terhadap siswa didik, tidak mungkin melakukan pemukulan karena itu anak kita,” imbuh Asrar.

“Tentu secara psikologi, kalau anak itu melakukan perkelahian tentu guru itu kan melakukan upaya pencegahan,” beber Kepsek.

Didalam video yang beredar itu nampak guru berbaju putih itu memegang sambil menarik salah satu siswa.

“Kalau ada mengatakan pemukulan, di video juga tidak terlihat. Itu hanya pengakuan orang. Saya juga tidak berani mengatakan guru melakukan pemukulan, karena di video itu tidak ada. Yang terjadi hanya menarik dan memegang,” imbuh Muh Asrar,

“Ada video utuhnya yang bisa kita tunjukkan. Tidak ada guru itu memukul, dan itu hanya melerai anak-anaknya yang berkelahi. Di dalam video itu ada dua guru yang terlihat pakai baju putih. Dan di luar sebenarnya banyak guru itu,” ujar kepsek SMAN 2 Makassar ini. (**)

Advertisement