LEGIONNEWS.COM – BULUKUMBA, Juru bicara (Jubir) Harapan Baru Andi Faisal Achmad, SP memastikan diri maju sebagai calon anggota legeslatif (Caleg) dari Partai Keadilan Sejahtera atau PKS.
Pria yang biasa disapa Andi Echa ini maju lewat Daerah Pemilihan (Dapil) 3 yang meliputi Kecamatan, Bulukumpa dan Kecamatan Rilau Ale
“Bismillah, saya maju sebagai Caleg lewat Dapil 3 Bulukumba,” tutur Andi Echa. Minggu (7/5)
Alumni Fakultas Pertanian Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar ini pernah ikut dalam Pileg 2019 lewat PKS. Dan menjadi Jubir Harapan Baru, Sukses mengantar pasang Bupati dan Wakil bupati Bulukumba, Andi Muchtar Ali Yusuf dan Andi Eddy Manaf di Pilkada 2020 silam. Kalah itu pasangan Harapan Baru itu diusung oleh PKS.
“Dari 8 Dapil di Bulukumba, PKS punya target 2 kursi di tiap Dapilnya. Untuk Dapil 3 kami menargetkan 2 kursi,” ujar Andi Echa.
Andi Faisal Achmad ini pada Pemilu legislatif 2019 lalu berada di nomor urut 1, Dapil 3 Bulikumba. Dia sangat berharap sahabatnya dan rekan-rekanya yang berada di Tim Harapan Baru dapat membantu dirinya agar dapat menggawal Bupati Bulukumba masa periode kedua pemerintahan.
“Saat ini simpul pemenangan sudah terbentuk. Selain itu saya sangat berharap suport dari sahabat-sahabat dan rekan Tim Harapan Baru bisa membantu, agar nantinya dapat kembali bersama mengawal Bupati dalam masa pemerintahan keduanya dalam membangun Bulukumba jauh lebih baik,” kunci Andi Echa. (LN)