Jokowi Kembali Ingatkan Kepala Daerah Soal Lonjakan Penyebaran Virus Corona di Indonesia

Presiden Joko Widodo dan Menteri PUPR Ir. Mochamad Basoeki Hadimoeljono, Saat meninjau kesiapan Asrama Haji Pondok Gede, Untuk langkah antisipasi peningkatan kebutuhan tempat tidur rumah sakit untuk mengisolasi dan merawat pasien COVID-19 di Jakarta, Senin malam, (5/7)

JAKARTA||Legion-news.com Masih disuasan pandemi COVID-19. Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyampaikan kepada seluruh kepala daerah di Indonesia agar lebih serius dalam penanggulangan penyebaran virus COVID-19 yang terus mengalami lonjakan

“Seluruh kepala daerah, di dalam dan di luar Pulau Jawa dan Bali, saya minta untuk mengecek langsung ke lapangan kesiapan alat-alat kesehatan di daerah masing-masing, obat-obatan sampai tabung oksigen, juga tempat-tempat isolasi untuk pasien Covid-19.” tulis akun @jokowi dilaman akun twitter milik-Nya. Kamis, (8/7).

Diketahui jumlah kasus positif Covid-19 terus meningkat pesat hingga awal Juli 2021.

Walhasil, jumlah zona merah corona di Indonesia pun melonjak. Jumlah zona merah corona terbanyak terdapat di dua provinsi yakni Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Advertisement

Data di Covid19.go.id mencatat jumlah daerah berstatus zona merah corona di Indonesia per 4 Juli 2021 mencapai 96 kabupaten/kota.

Jumlah itu meningkat pesat dibandingkan sepekan sebelumnya, yakni 27 Juni 2021 hanya mencapai 60 wilayah zona merah corona. Lalu, per tanggal 20 Juni 2021 ada 29 daerah berstatus zona merah corona.

Zona merah corona adalah daerah berisiko tinggi penularan virus corona penyebab Covid-19. Satgas Covid-19 memperbarui data zona penularan virus corona, dari zona merah, zona hijau, dan zona oranye setiap minggu.

Pulau Jawa menyumbang sebagian besar jumlah zona merah corona di Indonesia. Seluruh provinsi di Pulau Jawa memiliki daerah berstatus zona merah corona.
Jawa Tengah dan Jawa Timur menjadi provinsi dengan zona merah corona terbanyak di Indonesia. Masing-masing provinsi tersebut memiliki 20 kabupaten/kota berstatus zona merah corona di Jawa Tengah.

Meski demikian, kondisi zona merah corona di Jawa Tengah telah turun dari pekan sebelumnya yang mencapai 22 kabupaten/kota.

Diperkirakan jumlah zona merah corona di Indonesia masih akan terus bertambah pada pekan kedua Juli 2021. Mengingat, jumlah penambahan kasus positif Covid-19 terus mencetak rekor tertinggi.

Pada Selasa 6 Juli 2021 terdapat lebih dari 31.000 kasus positif Covid-19 di Indonesia. Ini merupakan jumlah penambahan terbanya kasus Covid-19 harian di Indonesia sejak pandemi corona terjadi pada Maret 2020. (Lnj)

Advertisement