
LEGIONNEWS.COM – Mabes Polri akan mengirim ratusan personil kepolisian untuk satuan tugas (Satgas) Garbha Formed Police Unit (FPU) 7 MINUSCA di Pusat Misi Internasional Polri.
Ratusan anggota Polri diberikan pelatihan Pra Penugasan (Latpragas) Satgas Garbha Formed Police Unit (FPU) 7 MINUSCA di Pusat Misi Internasional Polri, Serpong, Tangerang Selatan, Senin (14/4).
Kadivhubinter Polri Irjen Pol. Dr. Krishna Murti, S.I.K., M.Si., membuka secara resmi latihan Pra Penugasan Latpragas Satgas FPU 7 MINUSCA.
Upacara pembukaan ini merupakan langkah persiapan keberangkatan personel Korps Bhayangkara dalam misi kemanusiaan mengemban tugas perdamaian di wilayah konflik, salah satunya di Republik Afrika Tengah.
Kontingen FPU 7 ini nantinya akan menggantikan FPU 6 yang telah bertugas terlebih dahulu, serta akan menjalankan misi untuk satu tahun ke depan.
Latihan yang berisi aspek fisik, mental dan taktis personel Polri ini telah disesuaikan dengan standar Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk misi perdamaian dunia.
“Kegiatan ini menandai dimulainya persiapan intensif bagi pasukan kita untuk kembali mengemban tugas mulia menjaga perdamaian dunia di wilayah konflik. Ini adalah bentuk nyata kontribusi Indonesia di mata internasional,” tutur Kadivhubinter Polri. (*)