Hari Jadi Ke 62 Kabupaten Bulukumba, Pemprov Serahkan Bantuan Rp19 milyar Pembanguna Masjid Terapung

Ketua DPRD Sulsel, Andi Ina Kartika Sari saat menyerah bantuan CSR kepada Bupati Muchtar Ali Yusuf dan Wakil Bupati Andi Edy Manaf untuk pembangunan pintu gerbang Pemkab Bulukumba. Jumat, (4/2)
Ketua DPRD Sulsel, Andi Ina Kartika Sari saat menyerah bantuan CSR kepada Bupati Muchtar Ali Yusuf dan Wakil Bupati Andi Edy Manaf untuk pembangunan pintu gerbang Pemkab Bulukumba. Jumat, (4/2)

LEGION NEWS.COM, BULUKUMBA – Bertolak ke Butta Panrita Lopi bersama bapak pelaksana tugas (Plt) Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman dan rombongan, memenuhi undangan untuk mengikuti rapat paripurna istimewa dalam rangka hari jadi Kabupaten Bulukumba ke 62 tahun.

Pada kesempatan ini Pemerintah provinsi (Pemprov) menyerahkan bantuan Rp19 milyar untuk pembangunan masjid terapung, akses jalan dan penanganan stunting, serta turut memberikan bantuan dana CSR untuk pembangunan pintu gerbang, yang diterima langsung oleh Bupati Bulukumba Muchtar Ali Yusuf.

“Terima kasih atas sambutan yang meriahnya bapak bupati beserta dengan seluruh masyarakat Kabupaten Bulukumba,” ucap pelaksana tugas gubernur Sulsel. Jumat, (4/2)

“Satu hal yang menarik, bikin pangling dan berbeda dari hari jadi sebelumnya, yaitu busana bernuansa warna hitam yang dipilih sebagai dresscode, pilihan yang tepat, sangat menggambarkan ciri khas akan kekayaan dan kebesaran budaya di Bulukumba,” tutur orang nomor satu di Sulsel. (LN)

Advertisement

Advertisement