Hari ini DPP Golkar Panggil 33 Penerima Surat Tugas Cakada di Sulsel

FOTO: dari kiri calon bupati Luwu Utara M. Basir, Calon bupati Luwu Patahudding, Calon bupati Wajo Baso Rahmanuddin, calon bupati Sinjai A. Kartini Ottong dan calon bupati bulukumba Nirwan Arifuddin.
FOTO: dari kiri calon bupati Luwu Utara M. Basir, Calon bupati Luwu Patahudding, Calon bupati Wajo Baso Rahmanuddin, calon bupati Sinjai A. Kartini Ottong dan calon bupati bulukumba Nirwan Arifuddin.

LEGIONNEWS.COM – MAKASSAR, Bakal calon bupati dan wali kota seluruh sulawesi selatan sedang berada di DPP partai golkar di Jakarta. Turut diundang bakal calon gubernur Sulsel.

Mereka calon kepala daerah yang hadir dalam undangan itu yang dipastikan tiba di Jakarta diantaranya.

Calon bupati (Cabup) bulukumba usungan partai golkar Nirwan Arifuddin, A. Kartini Ottong untuk calon bupati Sinjai, Calon bupati Wajo Baso Rahmanuddin.

Kemudian calon bupati Luwu Patahudding dan Luwu utara M. Basir.

Advertisement

Saat dihubungi cabup bulukumba usungan partai golkar Nirwan Arifuddin, membenarkan dirinya sedang berada di Jakarta untuk menghadiri undangan silahturahmi dan buka puasa bersama DPP partai golkar.

“Saya sedang berada di Jakarta menghadiri undangan untuk silahturahmi dan buka puasa serta untuk mendengarkan arahan DPP golkar kepada calon kepala daerah di Sulsel,” ucap bupati bulukumba, Nirwan Arifuddin diujung telpon. Sabtu (6/4)

“Tadi ada beberapa teman calon bupati juga sudah tiba, seperti kabupaten tetangga bulukumba (Sinjai) ibu Kartini Ottong juga sudah tiba, dari Luwu Utara pak Basir, Syahruddin cabup Soppeng juga tadi bareng tiba di cengkareng,” ungkap Ketua DPD Golkar Bulukumba, Nirwan Arifuddin.

Terdapat 35 calon kepala daerah (Cakada) Gubernur, Bupati dan Wali kota di Sulawesi Selatan. 5 calon gubernur dan 28 calon bupati/Wali kota.

Dari keseluruhan cakada itu telah menerima surat tugas sebagai calon kepala daerah. (LN)

Advertisement