Hadiri Raker MUI, DP: Jagai Anakta, Peran Alim Ulama sangat Dibutuhkan Menjaga Kota Makassar

FOTO: Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto atau 'Danny Pomanto' menghadiri rapat kerja Dewan Pengurus, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Makassar di hotel Hotel Marina. Sabtu (13/7). (Dok. Danny Pomanto via Facebook)
FOTO: Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto atau 'Danny Pomanto' menghadiri rapat kerja Dewan Pengurus, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Makassar di hotel Hotel Marina. Sabtu (13/7). (Dok. Danny Pomanto via Facebook)

LEGIONNEWS.COM – MAKASSAR, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto atau ‘Danny Pomanto’ menghadiri rapat kerja Dewan Pengurus, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Makassar di hotel Hotel Marina. Sabtu (13/7).

Dalam kesempatannya itu Wali Kota Makassar dua periode itu menegaskan bahwa pemerintah peran alim ulama sangat dibutuhkan untuk menjaga Kota Makassar dari ragam persoalan kemasyarakatan dan keummatan.

“Pemerintah Kota Makassar menegaskan kehadiran dan peran alim ulama sangat dibutuhkan untuk menjaga Kota Makassar dari ragam persoalan kemasyarakatan dan keummatan.” tulis Wali Kota Makassar dalam unggahannya di media sosial miliknya. Seperti dilihat Aha, (14/7).

“Hal ini saya sampaikan sebelum membuka Rapat Kerja Daerah Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Makassar di Hotel Marina.” katanya dalam unggahannya di Facebook.

Advertisement

“Oleh karenanya melalui program Perkuatan Keimanan Umat dan Jagai Anakta, saya berharap agar MUI Sulsel terus berperan solidkan umat Islam khususnya di Makassar juga Sulsel,” tutup unggahan pemilik akronim DP itu. (**)

Advertisement