TORAJA UTARA||Legion-news.com Sekelompok mahasiswa yang tergabung dalam Forum Mahasiswa Toraja (FORMAT) Makassar mendatangi Kantor Bupati Toraja Utara. Jumat 23 Juli 2021.
Hariadi, Ketua FORMAT kepada awak media mengungkapkan maksud dan tujuan lembanganya untuk menemui Bupati Toraja Utara, “Kedatangan kami bersama teman-teman FORMAT di kantor ini, untuk mengingatkan kepada Pemda Toraja Utara agar serius dan konsisten dalam melakukan pembangunan di kabupaten Toraja Utara.”
Pada kunjungan FORMAT di Kantor Bupati Toraja Utara langsung disambut oleh Frederik Victor Palimbong S.T. Wakil Bupati Toraja Utara untuk mendengar masukan dan sejumlah kritikan dari salah satu organisasi kemahasiswaan daerah tersebut.
Dalam dialog tersebut ada beberapa poin yang disampaikan oleh FORMAT kepada Pemda Toraja Utara diantaranya :
- Meminta pemerintah kab. Toraja Utara untuk serius dalam menanggulangi dampak wabah pandemic Covid-19.
- Segera menginventarisasi dan transparan atas asset daerah.
- Mewujudkan penyelenggara pemerintah yang bebas dari KKN.
- Mengedepankan tranparansi dan partisipatif yang setara dalam setiap agenda kebijakan pembangunan dan penegelolaan anggaran.
- Mewujukan pelayanan public yang bermutu, keadilan pembangunan, keadilan pendidikan dan keadilan dalam pelayanan kesehatan.
- Mencabut seluruh izin pertambangan yang sudah terbit dan tidak memberikan ruang terhadap industry pertambangan.
- Menghetikan aktivitas pembangunan PLTMH Ma’dong oleh PT. Nagata Dinamika karena tidak memiliki dokumen lingkungan hidup dan izin lingkungan serta bertentangan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Toraja Utara.
Menangapi sejumlah usulan dan masukan dari FORMAT, Wakil Bupati Frederik Victor Palimbong S.T, mengungkapkan Pemda Toraja Utara akan tetap serius dan berkomitmen meningkatkan pembangunan di Toraja Utara.
“Pemerintah Toraja Utara akan berkomitmen dan konsisten dalam menjalankan ekonomi berkelanjutan dan tidak membuka ruang sedikit pun terhadap indutri pertambangan dan semangat pemberantasan anti korupsi serta pelayanan public yang berkeadilan dan mngedepankan asas transparansi” ungkap Wakil Bupati Toraja Utara tersebut.
Menutup dialog tersebut , Hariadi mewarning Pemda Toraja Utara, bahwa FORMAT akan terus dan mengawal proses pembangunan yang ada di Toraja Utara. (hd)