Andi Jamaro Dulung:
Ketua Umum IKA UNM 2016-2019.
MAKASSAR||Legion News – Daeng ical yang saya kenal, Pertemuanku secara fisik dengan Daeng Ical diawali pada Desember tahun 2018.
Sejumlah tokoh, Alumni UNM sepakat menunjuk Ical sebagai Ketua Panitia Mubes IKA UNM.
Hadir, Syamsul Bahri Gaffar, Nurdin Halid, Hamsu Gani, Tamsil Linrung, Andi Jamaro Dulung, Husain Syam, Abdul Hayat Gani, Asnawi Haris, Akbar Faisal dan Daeng Ical (urutan nama berdasarkan usia).
Semua tokoh menganggap Ical paling tepat memimpin perhelatan Akbar UNM. Meskipun alumni S3 UNM ini usianya paling muda.
Sebagai Ketua Umum IKA UNM saya terbitkan SK Panitia. Rapat dan berinteraksi dengan Ical berkali kali.
Ketahuan kalau Ical bukan kader karbitan. Matang dalam organisasi. Kepemimpinannya teruji. Paling menarik bagi saya adalah sopan santunnya kepada senior dan pengayomannya pada yunior.
Hubungan interpersolanya sangat mengesankan. Semua orang senang bergaul dengan Ical. Tidak nampak sedikitpun perangai kesombongan.
Pidatonya bernas, problem dan potensi Makassar disajikan penuh fakta enpirik sebagai titik tumpu membangun masa depan.
Modalnya sudah cukup memimpin Bangsa ini.
Jika beliau terpilih menjadi Walikota. Saya akan mengatakan:
- Rakyat Makassar cerdas memilih pemimpin
- Makassar dipimpin oleh orang yang tepat
- Ical pantas dan sangat layak jadi Walikota.