Breaking News, TNI – POLRI Tangkap 6 Pelaku Pembunuhan 4 Prajurit TNI AD di Posramil Kisor

FOTO: 6 Pelaku pembunuhan 4 Prajurit TNI-AD di Posramil Kisor beberapa waktu lalu.

LEGION NEWS.COM, MAYBRAT – Satuan tugas TNI dan POLRI berhasil menangkap DPO penyerangan Posramil Kisor beberapa waktu lalu yang menewaskan 4 prajurit TNI AD.

Pada Selasa, 28 September 2021 pukul 00.45 Wit, bertempat di Jln. Kumurkek-Kokas, Kampung Kokas, Distrik Aifat, Kabupaten Maybrat, telah dilaksanakan penangkapan DPO pelaku pembunuhan Posramil Kisor, tulis pesan berantai.

Kegiatan dipimpin oleh Letkol Inf Harry Ismail, S.I.P (Dandim 1809/Maybrat), dan AKBP Choiruddin Wachid (Kapolres Sorong Selatan), beserta 20 orang anggota TNI – POLRI.

Adapun anggota TNI-POLRI yang ikut dalam penangkapan tersebut,

Advertisement
  1. Letkol Inf Harry Ismail, S.I.P (Dandim 1809/Maybrat) beserta anggota TNI dan Komuniti Intelijen.
  2. AKBP Choiruddin Wachid ( Kapolres Sorong Selatan ) beserta anggota Polri dan komuniti Intelijen.

Kronologis penangkapan 6 pelaku pembunuhan 4 prajurit TNI AD;

Sekitar pukul 00.45 WIT, Dandim mendapat informasi dari Kapolres Sorong Selatan (Sorsel) terkait keberadaan DPO pelaku pembunuhan Posramil Kisor,

Kemudian Dandim menunjuk 6 anggota untuk ikut mendukung kegiatan tersebut selanjutnya Dandim Maybrat bersama Kapolres Sorsel melaksanakan pertemuan di Bandara Kambuaya Distrik Ayamaru Timur,

Dilanjutkan dengan melaksanakan perencanaan singkat terkait kegiatan penangkapan DPO.

Sekitar pukul 01.00 Wit, Tim gabungan TNI/POLRI bergerak menuju sasaran yang berada di Kampung Kokas, Distrik Aifat, Kabupaten Maybrat, Papua Barat.

Sekitar pukul 02.30 Wit, Tim gabungan TNI/POLRI, sebelum masuk ke sasaran, melaksanakan pengecekan akhir terkait personel dan materil yang bertempat di alun – alun Kumurkek, Distrik Aifat, Kabupaten Maybrat.

Pukul 02.40 Wit,  Dandim 1809/Maybrat, dan Kapolres beserta anggota berangkat menuju kampung kokas, Distrik Aifat, untuk melaksanakan penangkapan.

Pukul 03.15 Wit, Tim gabungan TNI/POLRI,  tiba di sasaran dilanjutkan mengepung rumah DPO selanjutnya dilaksanakan penangkapan dan pemeriksaan dalam rumah serta pemeriksaan luar rumah.

Pukul 04.00 Wit, Tim gabungan TNI/POLRI berhasil menangkap dan mengamankan DPO an. Amos ky dan Roby Yam, beserta 4 orang lainnya.

Pukul 04.35 WIT, Tim Gabungan TNI-POLRI membawa pelaku dari Kampung Kokas, dengan tujuan Polsek Aifat Distrik Aifat, guna untuk konsolidasi sekaligus melakukan pemeriksaan singkat.

Pukul 05.40 WIT, Tim Gabungan TNI Polri   membawa ke dua pelaku beserta 4 orang lainnya dari polsek aifat, menuju Polres Sorong Selatan.

Pukul 19.00 WIT, Tim gabungan TNI/POLRI beserta 2 DPO dan 4 orang lainnya tiba di Polres Sorsel selanjutnya dilaksanakan pemeriksaan.

Pukul 22.00 WIT Dandim dan Kapolres melaksanakan kordinasi serta di dapatkan informasi kembali tentang keberadaan DPO yang lainnya.

Pukul 22.15 WIT, Tim gabungan TNI/POLRI bergerak kembali dengan tujuan Distrik Aytinyo Kabupaten Maybrat untuk mencari keberadaan DPO lainnya.

Adapun data pelaku DPO yang tertangkap di Kampung Kokas;

Amos ky  umur (21), Alamat  : Kampung imsum, Distrik Aifat Selatan, Kabupaten Maybrat.

Roby yaam umur (15), Alamat Kampung Buoksa, Distrik Aifat Selatan, Kabupaten Maybray

Adapun 4 biodata lainnya yang ditangkap di Kampung Kokas,

Lukas Ky umur (14), Status : Pelajar kelas 1 SMP Aifat, Kampung Kisor, Distrik Aifat Selatan

Yohanes Ky, Umur (76) tahun, Alamat Kampung Imsun, Distrik Aifat Selatan.

Paulus Ky (Anak yohanes Ky), Status Pelajar SD kelas 5, Alamat Kampung Imsun, Distrik Aifat Selatan.

Manfret Ky umur (16), Status Pelajar, Alamat Kamlung Kisor Distrik Aifat Selatan

Hasil interogasi pihak kepolisian dari 6 orang yang ditangkap di Kampung Kokas, Distrik Aifat, selain nama yang menjadi DPO, terdapat salah satu orang atasnama Lukas Ky yang ikut dalam penyerangan Posramil Kisor. (LN)

Advertisement