DENPASAR||Legion-news.com Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf) dan Menteri Riset dan Teknologi/Kepala Badan Riset dan Inovasi Indonesia (Kemenristek/BRIN) menandatangani nota kesepahaman terkait riset dan inovasi guna mendukung pengembangan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif ungkap Sandiaga Uno dalam laman akun media sosial miliknya. Kamis (29/1)
Kita berkolaborasi, berinovasi dan beradaptasi untuk membangkitkan sektor parekraf dan membuka luas lapangan kerja dengan memanfaatkan hasil riset dan inovasi serta mengoptimalkan sumber daya yang dimiliki.
Kolaborasi ini diharap mampu mengembangkan daya saing meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang dapat mendorong percepatan transformasi di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
Dalam unggahan lainnya Kemenparekraf, Sandiaga Uno, “Untuk beberapa hari ke depan saya akan berkantor di Bali.” Sebagai destinasi favorit wisatawan nusantara, saya ingin betul-betul menyentuh langsung UMKM, karena 80 persen masyarakat Bali menggantungkan lapangan kerjanya di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif tutupnya dalam unggahnya di twitter. (Ln)