LEGION NEWS.COM – Beredar luas meme dimedia sosial twitter berlogo DPR RI dan Lambang kepala burung garuda yang merupakan gambar partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)
Meme beredar tersebut mengambarkan hasil simulasi 8 nama yang disebut-sebut bakal maju sebagai calon presiden di 2024 mendatang. Namun dari kedelapan nama tersebut, nama Ganjar Pranowo Gubernur Jawa Tengah tidak nampak dalam hasil simulasi yang dilakukan oleh konsultan politik dan lembaga survei Indikator Politik Indonesia bertuliskan tanggal (5/12).
“Itu ada logo DPR dan Gerindra kenapa? Apakah DPR jadi Dewan Perwakilan Partai? Judulnya sih simulasi mungkin maksudnya hanya simulasi hasil survei?” tulis akun @ridhorahadi. Minggu (12/12) malam.
“Biarin aja emang Geindra mau maksain Prabowo jdi capres abadi…lebih bagus lagi ko berpasangan ama puan, pendukung ganjar bakal lari habislan puan prabowo…” tulis akun @ekojhones77
Diketahui, Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi menyampaikan bahwa dalam survei ini, lembaganya melakukan sejumlah simulasi terhadap sejumlah nama calon yang digadang-gadang maju dalam Pilpres 2024 mendatang. Dia menyebut nama Prabowo selalu unggul di setiap simulasi yang dilakukan.
“Jadi kami belum menemukan kata bahwa Pak Prabowo ada di bawah nama Ganjar atau Anies,” kata Burhanuddin dalam rilis surveinya secara daring, Minggu (5/12/2021) lalu.
Lembaga survei Indikator Politik Indonesia mengeluarkan hasil temuan terbarunya terkait dengan peta elektoral sosok calon presiden (capres) jelang Pemilu 2024 mendatang. Nama Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto masih menjadi yang teratas dalam surveinya. (LN/Sindo)