Airlangga Hartarto, KUR Tanpa Jaminan Ditingkatkan Plafonnya Menjadi Rp100 Juta

Dr. Ir. Airlangga Hartarto, M.B.A., M.M.T., IPU. Ketua Umum Partai Golkar dan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia periode 2019-2024

JAKARTA||Legion-news.com Masih disuasana pandemi COVID-19, Pemerintah pusat terus berupaya meningkat ekonomi Indonesia, yang sempat terhambat laju pertumbuhan ekonomi nya disebabkan adanya wabah virus corona yang mewabah belahan dunia.

Pada rapat terbatas di Istana Merdeka, Senin (5/4), terkait ‘Peningkatan Porsi Kredit Perbankan untuk Usaha Mikro, Kecil dan Menengah’, Bapak Presiden Joko Widodo atau Jokowi meminta agar porsi kredit bagi UMKM ditingkatkan hingga 30%

“Bapak Presiden memberikan arahan terkait KUR tanpa jaminan agar ditingkatkan plafonnya menjadi Rp100 juta. Selain itu, kredit untuk UMKM juga diminta untuk ditingkatkan mencapai Rp20 miliar.” ungkap Airlangga Hartarto dalam tulisanya didinding akun twitter miliknya, Selasa (6/4)

“Arahan dan keberpihakan terhadap UMKM dari Bapak Presiden Joko Widodo ini akan segera ditindaklanjuti. Kita berdoa insya Allah akan segera berdampak baik pada masyarakat UMKM serta pemulihan ekonomi secara luas.” tutup Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia. (ln)

Advertisement

Advertisement