Menko Airlangga Dampingi Presiden Selama Kunjungan Kerja di Inggris

0
FOTO: Perdana Menteri Inggris, Keir Starmer dan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto. (Dok. Seskab)
FOTO: Perdana Menteri Inggris, Keir Starmer dan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto. (Dok. Seskab)

LEGIONNEWS.COM – Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, mendampingi Presiden Prabowo Subianto, melakukan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Inggris, Keir Starmer,

Menko Airlangga mendampingi Presiden saat bertemu Keir Starmer di kantor Perdana Menteri di Downing Street Nomor 10, London (Selasa, 20/1).

Dalam media sosial milik Menko Perekonomian itu menyebutkan, Pertemuan itu merupakan kunjungan kerja untuk semakin memperkuat hubungan bilateral dan kemitraan strategis Indonesia–Inggris.

“Bapak Presiden menyampaikan apresiasi atas sambutan Pemerintah Inggris serta menilai kunjungan tersebut berjalan produktif.” tulis Menko Perekonomian itu di kutip dari akim media sosial miliknya, Rabu (21/1/2026)

“Sejumlah agenda penting dibahas, termasuk penguatan kerja sama maritim yang menjadi salah satu pilar strategis hubungan kedua negara, sektor pendidikan, serta peluang perluasan kerja sama di berbagai sektor lainnya.” masih dalam unggahannya.

Perdana Menteri Keir Starmer mengungkapkan bahwa kunjungan Presiden Prabowo mencerminkan kemajuan signifikan hubungan Indonesia–Inggris pasca terbentuknya kemitraan strategis.

“Kerja sama kedua negara diharapkan akan memberikan manfaat nyata, khususnya dalam penciptaan lapangan kerja, serta menjadi penguat fondasi kerja sama jangka panjang yang saling menguntungkan dan berkontribusi pada stabilitas serta pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.” tutup unggahan Airlangga. (*)

Advertisement