MAKASSAR||Legion News – Komisi Pemilihan Umum kota Makassar menyelenggarakan rangkaian Kegiatan pengundian Nomor urut Paslon Walikota dan Wakil Walikota Makassar, Kamis, (24/9/2020)
Pencabutan nomor urut Paslon Walikota Makassar dimulai sejak pukul 09.00 Wita, Ketua KPU kota Makassar membuka Pelaksanaan Pengundian Nomor Urut Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar
Muh. Farid Wajdi selaku Ketua KPU kota Makassar menyerahkan kegiatan pencabutan nomor urut Paslon yang dipimpin oleh Gunawan Mashar Komisioner KPU Makassar Bidang Divisi Teknis.
Pengundian dengan diawali mengambilan nomor giliran, untuk menentukan siapa yang lebih dulu mendapat kesempatan untuk mengambil Nomor urut pasangan calon, Pengambilan nomor urut paslon dari dalam Box yang telah disiapkan
Adapun nomor urut pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar
Nomor urut 1 (Satu) Dani Pomanto dan Fatma Calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar
Nomor urut 2 (Dua) App dan Rahman Bando Calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar
Nomor urut 3 (Tiga) Daeng Ichal dan Fadli Calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar
Nomor urut 4 (Empat) None dan Zunnun Calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar
Komisioner KPU, menyerahan Surat Keputusan (SK) Penetapan nomor urut ke Paslon Walikota dan Wakil Walikota Makassar
Lanjut, Pelaksanaan pengundian nomor urut pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota ditutup oleh Gunawan Mashar
Selanjutnya setelah pencabutan empat Paslon direncanakan melaksanakan Deklarasi dan Penandatanganan Fakta integritas
Pengarahan dari Komisioner KPU Makassar, Endang Sari Divisi bidang Sosialisasi dan Partisipasi Masyarakat, dilanjutkan dengan, Pemutaran film pendek, Pembacaan Fakta integritas disertai penandatanganan Fakta integritas
Untuk kegiatan tersebut pengarahan langsung dari, Endang Sari selaku komisioner KPU Makassar Divisi Sosialisasi dan Partisipasi Masyarakat serta dilanjutkan dengan Pemutaran Film Pendek, Pembacaan Fakta integritas, Penandatanganan Fakta integritas oleh empat pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar.(Let)