Pemkot Pasang 10 Titik Layanan Internet Berbasis Satelit Starlink di Makassar

FOTO: Ilustrasi layanan internet berbasis satelit, Starlink. (Istimewa)
FOTO: Ilustrasi layanan internet berbasis satelit, Starlink. (Istimewa)

LEGIONNEWS.COM – MAKASSAR, Wali Kota Makassar dua periode Moh Ramdhan Pomanto atau ‘Danny Pomanto’ dalam waktu dekat ini akan memasang layanan internet berbasis satelit, Starlink.

Untuk uji coba terdapat di 10 titik lokasi yang ada di kota Makassar bakal dipasang Starlink.

Kata pria yang biasa disapa Danny Pomanto ini mengungkapkan Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar telah menyiapkan anggaran sekitar Rp12 miliar yang bersumber dari APBD.

Untuk langkah awal, Kata Danny. Dia menggunakan biaya operasional miliknya sebagai wali kota.

Advertisement

“InsyaAllah kita menunggu dulu anggaran,” ujar Danny Pomanto.

“Kebetulan ada biaya operasional saya yang pribadi itu saya coba dulu,” tambah Wali Kota Makassar itu dihadapan awak media.

“Coba beli 10 dulu,” ucapnya usai mengikuti Hari Bhayangkara ke-78 di Polda Sulsel, Senin (1/7/2024).

Dari 10 titik lokasi pemasangan layanan internet berbasis satelit, Starlink. Enam titik berada di kecamatan kepulauan Sangkarrang dan empat titik berada di lorong-lorong yang berada di dalam kota Makassar.

Menurut Wali Kota Makassar dua periode itu. Penggunaan Starlink untuk jaringan internet di lorong-lorong permukiman itu lebih handal dan tidak lambat.

Dia mengungkapkan banyak keluhan warga lemotnya jaringan. Untuk itu Pemkot Makassar berencana mengganti Wi-fi yang ada dengan Starlink. (**)

Advertisement