LEGIONNEWS.COM – MERAUKE, Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia, KH. Ma’ruf Amin dalam kunjungannya di provinsi paling timur itu berkesempatan meninjau secara langsung laboratorium Investasi Pilot Project Perkebunan Tebu dan Green House di Kampung Ngguti Bob, Kecamatan Tanah Miring, Kabupaten Merauke.
“Saya mendukung Papua Selatan menjadi salah satu pusat industri gula untuk membantu kebutuhan gula nasional,” ujar Wapres.
“Saya berharap perkebunan tebu ini dapat dapat berhasil dan memiliki kadar gula di atas 11% seperti Australia,” tutur Ma’ruf Amin.
Hal ini disampaikan dalam sambutan pada kunjungannya di Merauke, Selasa (4/6/2024).
Kehadiran Wapres Ma’ruf, sekaligus untuk melihat langsung dan memastikan bahwa proses percepatan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Papua, khususnya di Provinsi Papua Selatan, berjalan dengan baik. (**)