LEGIONNEWS.COM – MAKASSAR, Ketua DPD II Golkar Makassar, Munafri Arifuddin (APPI) bersama jajaran mengembalikan formulir pendaftaran sebagai bakal calon (Bacalon) wali kota Makassar di Sekretariat DPC Partai Hanura, Jalan Tarakang. Senin (20/5)
Tak hanya jajaran pengurus DPD II Golkar Makassar. Nampak ikut mengawal mantan CEO PSM Makassar itu tokoh masyarakat Cambaya, Tallo, H. Ali.
Selain tokoh masyarakat, salah satu organisasi masyarakat (ormas) Semut Hitam Indonesia ikut mengawal APPI saat mengembalikan formulir bakal calon Wali kota Makassar. Senin,
Dalam keterangannya itu Haji Ali menyatakan akan mendukung penuh Munafri Arifuddin dalam pemilihan walikota Makassar 2024 mendatang.
“Insyaallah pak APPI ikut bertarung dalam pemilihan wali kota Makassar mendatang. Saya dan keluarga besar saya juga tentunya mendukung penuh beliau,” ujar Haji Ali. Senin (20/5)
Haji Ali yang juga dewan pembina ormas Semut Hitam Indonesia mengatakan dirinya akan bergerak secara maksimal untuk memenangkan APPI dalam pemilihan walikota Makassar November 2024.
“Saya dan ormas binaan saya segera bergerak secara maksimal untuk memenangkan APPI dalam pemilihan walikota Makassar November 2024 nanti,” tutur Ali.
Untuk diketahui hasil Pemilu legislatif 2024 yang lalu. DPD II Golkar Makassar memperoleh 97.209 suara partai.
Partai berlambang pohon beringin rindang ini mendudukkan 6 wakil di DPRD kota Makassar. Golkar masih membutuhkan 4 kursi lagi untuk mengusung APPI sebagai calon Wali kota Makassar.
Beberapa waktu yang lalu, APPI kepada wartawan di Hotel Aryaduta Makassar, Kamis (21/3/2024) mengatakan DPD I Golkar Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) akan membangun koalisi dengan partai politik lainnya untuk Pilwalkot Makassar 2024. (*)