LEGIONNEWS.COM – NASIONAL, Dua nama mencuat sebagai calon Menteri Koordinator Politik, Hukum dan HAM (Menko Polhukam) pengganti Prof Mahfud MD. Sebelumnya nama Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) disebut-sebut menguat, mengingat adanya pertemuan AHY dan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Yogyakarta. Ahad (30/1/2024) lalu.
Kini muncul nama baru yang disebutkan bakal mengisi kursi Menko Polhukam yaitu eks KSAD Jenderal (Purn) Dudung Abdurrahman.
BACA JUGA:
Nama AHY Santer Disebut-sebut Calon Kuat Menkopolhukam, Sandiaga: Ganteng Sih
Mendapat kabar itu mantan Pangdam Jaya itu angkat bicara dikatakannya bahwa dirinya tidak berharap tentang pangkat dan jabatan. Dirinya pasrahkan kepada yang maha kuasa.
Tapi dia mengaku bila dirinya diperintahkan untuk jabatan itu sebagai prajurit siap mengembangkan tugas.
BACA JUGA:
Resmi Ditutup, 3 Warek Rebut Kursi Rektor UNM
“Saya dari dulu tidak berharap tentang pangkat dan jabatan, karena saya pasrahkan kepada yang maha kuasa,” tutur Dudung.
“Kalau misalnya diperintahkan, saya sebagai mantan prajurit saya siaplah, apapun. Tapi saya tidak berharap tentang pangkat dan jabatan,” kata Dudung di Bandung, Jawa Barat, Rabu (7/2).
BACA JUGA:
Masa Tenang Pemilu, Temukan Politik Uang dan Bagi Sembako ini Kontak Hotline Sentra Gakumdu Kejati Sulsel
“Saya pun tidak berharap Pak Prabowo minta dan saya tidak akan meminta kalau misalnya pak Prabowo memang saya tidak menjabat, yah Alhamdulillah, saya bertani aja. Yang penting saya sudah berkiprah untuk beliau, saya ingin beliau maju, Indonesia maju,” katanya.
Sejauh ini, Presiden Jokowi baru menunjuk Menteri dalam Negeri Tito Karnavian sebagai pelaksana tugas (Plt) Menko Polhukam usai Mahfud mundur dari jabatannya. (**)