LEGIONNEWS.COM – MAKASSAR, Guru besar Universitas Hasanuddin (Unhas) Prof.Dr.Arifuddin,SE,M.Si,Ak,CA terpilih sebagai Ketua Ikatan Alumni (IKA) SMANSA angkatan 1984.
Prof.Dr.Arifuddin terpilih secara aklamasi. Dalam kegiatan musyawarah pemilihan ketua IKA berlangsung di hotel Royal Bay Jl. Sultan Hasanuddin Baru, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar. Sabtu siang (13/10/2023).
Usai terpilih Ketua umum IKA SMANSA, Andi Ina Kartika Sari langsung melantik Guru Besar dibidang ekonomi itu. Andi Ina yang juga Ketua DPRD Sulsel itu berharap agar IKA SMANSA angkatan 1984 yang saat ini dinahkodai Prof Arifuddin Mannan dapat bersinergi dengan para Ketua IKA SMANSA di angkatan lainnya.
Prof Arifuddin kepada media mengatakan dirinya akan terus membesar IKA SMANSA angkatan 1984 dan IKA SMANSA di seluruh angkatan.
“Insyaallah saya mensinergikan rekan seangkatan 84 dan tentunya IKA SMANSA pada umumnya,” tutur Arifuddin.
Kedepan selama memimpin IKA SMANSA angkatan 1984 guru besar Unhas ini akan melaksanakan berbagai kegiatan baik di internal organisasi ataupun kegiatan sosial kemasyarakatan lainnya.
“Kedepan berbagai kegiatan sudah kamu siapkan nantinya kepengurusan yang ada kami akan merancang program kerja kedepannya seperti kegiatan sosial ke pemasyarakatan baik di internal IKA SMANSA angkatan 1984 ataupun kegiatan di eksternal,” imbuh Prof Arifuddin Mannan. (LN)