LEGIONNEWS.COM – MAKASSAR, Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Selatan Leonard Eben Ezer Simanjuntak, SH. MH. hadir dan bertindak selaku pembina upacara pada pembukaan kegiatan “Adhyaksa Camp Pramuka 2023”.
Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari kegiatan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) atau Hari Bhakti Adhyaksa ke-63 yang pada tanggal 22 Juli 2023 mengusung tema “Membentuk Karakter Jiwa Adhyaksa”.
Kegiatan itu berlangsung di Lapangan Upacara SMP Negeri 14 Makassar, Jl. Perintis Kemerdekaan Km 18 Asrama Haji Sudiang, Biringkanaya, Makassar. Jumat (16/06/2023)
Kegiatan Adhyaksa Camp Pramuka 2023 ini diselenggarakan oleh Kejaksaan Negeri Makassar bersama Dinas Pendidikan Kota Makassar.
Pada acara pembukaan Adhyaksa Camp Pramuka 2023 tersebut dihadiri sejumlah Pejabat Utama Kejati Sulsel.
Selaku Ketua Majelis Pembimbing Gugus Terdepan serta Pembina Pendamping sebanyak 200 orang. Upacara Pembukaan Adhyaksa Camp Pramuka 2023 ini diikuti oleh Siswa-Siswi Anggota Pramuka sebanyak 100 regu (8 anggota Pramuka) 800 siswa.
Sebelum memulai amanatnya Leonard Eben Ezer Simanjuntak menyampaikan kepada seluruh peserta upacara, rasa bangga dan terharu atas semarak dan khidmatnya pelaksanaan acara Adhyaksa Camp Pramuka 2023 ini.
Leonard mengenang masa-masa kecil saat menjadi petugas Upacara kegiatan Pramuka. Dengan bangga Kejati Sulsel itu berpesan semoga anak-anak pramuka yang mengikuti kegiatan ini dapat melahirkan adhyaksa-adhyaksa muda yang dapat memimpin bangsa ini dari Sulawesi Selatan.
“Saya berpesan kepada semua anak-anak pramuka yang mengikuti kegiatan ini dapat melahirkan adhyaksa-adhyaksa muda yang dapat memimpin bangsa ini dari Sulawesi Selatan, untuk indonesia,” ujar Leonard Eben Ezer Simanjuntak. Jumat
“Membentuk Karakter Jiwa Adhyaksa, Tema ini sangat relevan dengan tugas dan peran seorang Adhyaksa, sebagai garda terdepan dalam memperjuangkan keadilan dan melindungi hak-hak warga negara. Kegiatan Adhyaksa Camp 2023 merupakan kegiatan yang kedua kalinya dilaksanakan sejak Tahun 2022 dan saat ini telah menjadi agenda Kejaksaan Negeri Makassar bersama Dinas Pendidikan Kota Makassar
Dia pun berharap Adhyaksa Camp dilaksanakan tiap tahunnya sebagai bentuk pembinaan yang hendaknya menjadi pelopor dalam membangun nilai dan sikap serta perilaku sejak dini melalui berbagai ragam kegiatan Gerakan Pramuka.
“Selama kegiatan perkemahan ini, anak-anakku dapat meningkatkan pengetahuan, keterampilan, serta memperkuat tali silaturahmi antar sesama peserta dan juga diharapkan dapat menyelesaikan berbagai tantangan dan permasalahan yang dihadapi dengan semangat kebersamaan dan kejujuran,” imbuh Kejati Sulsel ini.
“Selain itu kami harap kegiatan ini dapat memberikan edukasi kepada anak- anak sekalian untuk mengenal Lembaga Kejaksaan RI dan pemahaman hukum sejak dini bagi generasi muda yang selaras dengan Tupoksi Kejaksaan RI dalam Program Penerangan Hukum dan Program Jaksa Masuk Sekolah sebagai wujud tanggung jawab bersama untuk membentuk watak masyarakat dalam peningkatan kesadaran hukum,” tambah Leonard Eben Ezer.
“Pun, mari kita jadikan Adhyaksa Camp ini sebagai wahana untuk menambah keteguhan iman, memupuk rasa percaya diri, sikap mandiri, dan rasa nasionalisme yang tinggi. Selain itu, tujuan Camp ini untuk mengajarkan anak-anak kebiasaan untuk mengenal lingkungan dan alam secara dekat karena alam memberikan materi pelajaran dan sebagai media evaluasi yang bagus.” tegas Eben Ezer.
“Dengan begitu, anak-anak akan menjadi pribadi yang tangguh dan siap menghadapi setiap tantangan yang ada di masa depan dan saya berharap anak-anakku sekalian dapat menikmati kegiatan ini dengan sepenuh hati dan membawa pulang pengalaman yang berharga.” tutur dia.
Kajati Sulsel Leonard Eben Ezer Simanjuntak juga berharap kedepannya Adhyaksa Camp tidak hanya menjadi agenda tetap yang di ikuti anak-anak pramuka perwakilan SMP di Makassar namun dapat diikuti oleh seluruh pramuka SMP di Sulsel dan pada akhirnya menjadi Agenda Adhyaksa Camp Nasional.
“Kami ingin dan bercita cita membentuk anak-anak Pramuka Sulsel yang kedepannya menjadi Generasi Emas dan Pemimpin Masa Depan Indonesia dan Sulsel hebat dalam pembangunan yang bersih KKN dan penyalahgunaan Narkoba sehingga dapat menjadikan Sulsel tolok ukur,” tutup Kepala Kejaksaan Tinggi Sulsel.
Pada acara pembukaan Adhyaksa Camp Pramuka 2023 tersebut dihadiri Pejabat Utama Kejati Sulsel yaitu;
Wakajati Sulsel Zet Tadung Allo, SH. MH.,
Asisten Pembinaan Nur Asiah, SH. MH., Asisten Tindak Pidana Umum Zuhandi, SH. MH.,
Asisten Tindak Pidana Khusus Yudi Triadi, SH. MH.,
Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara Feri Tas, SH. MH.,
Asisten Pengawasan Supardi, SH. MH.,
Asisten Pidana Militer Dr. M. Asri Arief, SH. MSi. CTMP
Plt Asisten Intelijen M. Ruslan, SH. MH.,
KTU Kejati SulSel Alfian Bombing, SH. MH.,
Kepala Kejaksaan Negeri Makassar Andi Sundari, SH. MH.
Dari Dinas Pendidikan Kota Makassar nampak hadir;
Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar H. Muhyiddin, SE. MM, dan 50 orang Kepala UPT SPF SMP yang hadir Se-Kota Makassar. (LN)