Telan Rp11,98 Triliun, Usai Laga Brasil vs Korsel Stadion 974 di Bongkar

FOTO: Stadion 974 dibongkar usai perhelatan piala dunia
FOTO: Stadion 974 dibongkar usai perhelatan piala dunia

PIALA DUNIA – Usai sudah kontribusi Stadion 974 menggelar tujuh pertandingan Piala Dunia 2022. Rencananya stadion ini akan dibongkar selepas pertandingan terakhir, antara Brasil vs Korea Selatan.

Venue laga Brasil melawan Korea Selatan pada 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar, Stadion 974, akan dibongkar. Lokasi dan bahan yang dipakai nantinya akan digunakan untuk kepentingan lainnya.

Stadion 974 dibangun khusus untuk Piala Dunia dan menyelenggarakan tujuh pertandingan. Nama unik stadion berkapasitas 44.000 ini berasal dari kode panggilan internasional Qatar. Selain itu, nama ini juga mengacu pada jumlah kontainer pengiriman daur ulang yang digunakan untuk membangunnya.

Venue ini dirancang agar lebih ekonomis dan menghindari pengingfalan stadion yang tidak terpakai setelah Piala Dunia berakhir, seperti yang telah terjadi di edisi-edisi sebelumnya seperti di Afrika Selatan, Brasil, dan Rusia.

Advertisement

“Merancang pembongkaran adalah salah satu prinsip utama pembangunan berkelanjutan. Ini memungkinkan pemulihan alami situs bangunan atau penggunaannya kembali untuk fungsi lain,” ujar Karim Elgendy, yang sebelumnya bekerja sebagai konsultan iklim untuk Piala Dunia 2022.

Stadion 974 menggelar tujuh pertandingan Piala Dunia 2022, yaitu dua di Grup C (Meksiko vs Polandia, Polandia vs Argentina), satu di Grup D (Prancis vs Denmark), dua di Grup G (Brasil vs Swiss, Serbia vs Swiss), satu di Grup H (Portugal vs Ghana), dan satu babak 16 besar (Brasil vs Korea Selatan).

Total sebanyak 21 gol tercipta dalam tujuh pertandingan Piala Dunia 2022 di Stadion 974. Brasil adalah tim yang paling banyak mencetak gol di Stadion 974 dengan lima gol.

Dalam membangun Stadion 974 ini Pemerintah Qatar disebut mengeluarkan biaya hingga 767 juta dolar AS atau setara dengan Rp11,98 triliun. (Liputan6)

Advertisement