Senin Petang, Hipermata Komisariat UNM Gelar Aksi Penolakan Kenaikan Harga BBM Bersubsidi

FOTO: Himpunan Pelajar Mahasiswa Takalar (Hipermata) Komisariat Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar aksi dengan menutup sebagian jalan AP. Pettarani. Senin (19/9) petang.
FOTO: Himpunan Pelajar Mahasiswa Takalar (Hipermata) Komisariat Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar aksi dengan menutup sebagian jalan AP. Pettarani. Senin (19/9) petang.

MAKASSAR – Himpunan Pelajar Mahasiswa Takalar (Hipermata) Komisariat Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar aksi dengan menutup sebagian jalan AP. Pettarani.

Aksi masih terkait dengan penolakan kenaikan harga BBM bersubsidi oleh pemerintah beberapa waktu lalu.

Alil Uraidi dan Alif Ibrahim memimpin langsung aksi di Senin (19/9) petang. Aksi itu membuat arus lalu lintas mengalami keterlambatan.

Diatas mobil truk box berwarna kuning seorang Mahasiswa menggelar orasinya. Dia mengajak masyarakat agar bersama-sama menolak kenaikan BBM bersubsidi.

Advertisement

“Maafkan atas sikap kami menutup sebagian jalan ini. Hanya untuk semata-mata menyatakan sikap kami. Menolak Kenaikan harga BBM bersubsidi, yang tentu menjadi beban kita semua,” teriak Mahasiswa berbaju hitam itu dengan menggunakan pengeras suara berwarna merah. Senin petang.

Alil Uraidi seperti dikutip dari naskah surat pernyataan sikap lembaganya menyampaikan dua poin penting.

Pertama, Menolak kenaikan bahan bakar minyak (BBM)

Kedua, Mendesak presiden untuk mencabut putusan pengurangan subsidi BBM yang telah ditetapkan pada tanggal 3 September 2022. (LN)

Advertisement