Perjuangan Anak Penambal Ban Asal Gowa yang Bertekad Ingin Menjadi Kowal

FOTO: Ananda Fauziah Ferdy bersama Ibunya Ros
FOTO: Ananda Fauziah Ferdy bersama Ibunya Ros

MAKASSAR – Jelang HUT RI nampak seorang gadis sedang membantu orang  tua nya yang mengerjakan ban motor milik warga yang mengalami bocor ban di Jalan Veteran Utara, Kota Makassar

Gadis belia itu bernama Ananda Fauziah Ferdy. Usai menamatkan pendidikan di SMAN 2 Gowa tahun 2022, Fauziah lebih banyak menghabiskan waktunya dengan membantu ayah yang merupakan tukang tambal ban dan bensin eceran (Botol) diantara Jalan Veteran Utara dengan Jalan Sungai Walanai.

FOTO: Ferdy ayah Fauziah berprofesi tukang tambal ban dan bensin eceran (Botol) diantara Jalan Veteran Utara dengan Jalan Sungai Walanai.
FOTO: Ferdy ayah Fauziah berprofesi tukang tambal ban dan bensin eceran (Botol) diantara Jalan Veteran Utara dengan Jalan Sungai Walanai.

Saat ditemui putri dari pasangan Ferdy dan Ros mengatakan dirinya berkeinginan mengabdi di Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal).

“Saya ingin mengabdi di TNI,” kata Fauziah saat sedang membereskan peralatan tambal ban motor milik ayahnya

Advertisement

Saat awak media menanyakan mantra TNI yang dia minati. “Saat ini saya sedang mendaftar di TNI AL. Saya sangat berkeinginan mengabdi sebagai Korps Wanita Angkatan Laut,” ungkap alumni SMAN 2 Gowa ini.

“Alhamdulillah saat ini saya sudah ditahapan pemeriksaan kesehatan tahap tiga,” ujar Putri pasangan Ferdy dan Ros ini.

Tekad besar Ananda Fauziah Ferdy dibuktikan dengan mempersiapkan dirinya dengan berolahraga untuk menjaga kebugaran fisik. Sementara itu Ferdy ayahanda dari Fauziah sangat mendukung langkah karir putrinya itu untuk bergabung di TNI AL.

“Mudah-mudahan apa yang di cita-citakan Fauziah untuk mengabdi di TNI AL dapat terwujud, Sebagai orangtua sangat mendukung, Semoga Fauziah lulus tahapan berikutnya hingga diterima sebagai prajurit TNI AL seperti yang dia cita-citakan,” tutup Ferdy. (ak)

Advertisement